Kabar Trenggalek - Pemilu 2024
Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Nailul Ulum Bendoagung, Kecamatan Kampak, Kabupaten Trenggalek buka suara usai dirinya mendengar salah satu pengasuh mendukung calon presiden.Dengan demikian, Kiai Haji (KH) Syahar Banuri Basthomi, Pimpinan Ponpes Nailul Ulum itu sempat kaget mendengar soal dukungan yang mengarah kepada calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar-Mahfud.Dukungan terhadap Ganjar-Mahfud tersebut mencuat usai salah satu pengasuh mendapatkan mandat menjadi Ketua Tim Pemenangan Daerah. Sehingga, hal itu dirasakan Kiai Sahar tak dibenarkan secara lembaga ponpes."Kalau mengatasnamakan pondok pesantren untuk mendukung capres cawapres tidak kami benarkan sama sekali," terangnya saat ditemui Kabar Trenggalek di lingkungan pondok pesantren.Kiai Sahar tak mempermasalahkan jika dukungan capres cawapres tersebut membawa pribadi. Namun ia merasa kecewa jika disangkut pautkan dengan lembaga ponpes yang memiliki sejarah panjang itu.Kiai Sahar membuka diri bahwa selama ini dirinya berkecimpung dalam politik Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Sehingga ia secara pribadi lebih memilih untuk mendukung apa yang telah menjadi keputusan partai yang didirikan Gus Dur."Saya itu juga pengurus partai di PKB, ya saya tegas dan selaras untuk memilih apa yang diusung PKB saat ini," tandasnya.
Kabar Trenggalek Hadir di WhatsApp Channel Follow