Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Masak Telur Ditinggal Salat Maghrib, Rumah Warga Trenggalek Gosong

Rumah warga Trenggalek dilalap api. Peristiwa kebakaran itu terjadi saat pemilik rumah sedang melakukan salat Maghrib di Masjid. Kobaran api bersumber dari dapur, Rabu (24/01/2023).

Peristiwa kebakaran itu terjadi di Desa Sumber, Kecamatan Karangan, Kabupaten Trenggalek. Kebakaran melalap dapur milik Tuni Asih itu sekitar pukul 19.00 WIB, usai diketahui oleh tetangganya.

Kasat Pol PP Dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Trenggalek, Habib Solehudin, dalam keterangan tertulisnya mengungkapkan, 17 personel diterjunkan untuk memadamkan peristiwa kebakaran.

"Kami menerima aduan masuk terkait peristiwa kebakaran di Desa Sumber, Karangan, sekitar pukul 19.05 WIB, tim personel langsung menuju lokasi," terang Habib.

Habib menjelaskan, kronologi kebakaran itu bermula Tuni Asih pada pukul 16.30 WIB memasak telur. Pasca itu, ia tinggal salat Maghrib di Masjid yang tak jauh dari tempat tinggalnya.

"Sekitar pukul 19.00 WIB, tetangga mendengar suara letupan, dan setelah dilihat ada kobaran api dari rumah korban Tuni Asih," paparnya.

Petugas Damkar Trenggalek, menurut Habib, tiba di lokasi sekitar Pukul 19.18 WIB, langsung memadamkan api dan dibantu unsur terkait. Selang 23 menit kobaran api berhasil dipadamkan.

"Dalam kebakaran itu, objek yang terbakar seluas 3x6 meter. Dalam kejadian itu didapati uang tunai yang terbakar 20 juta, namun tidak semua hangus. Total kerugian ditafsirkan mencapai 35 juta," detailnya.

Tambahnya, peristiwa kebakaran itu akibat dari human error keteledoran dari korban. Habib, menghimbau kepada masyarakat agar tidak meninggalkan rumah saat sedang aktivitas dapur, seperti menghidupkan kompor.

"Kami himbau semua tetap waspada dan selalu melakukan pengecekan rumah, agar tidak terjadi peristiwa serupa," tandasnya.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai dengan *