Kabar TrenggalekKabar Trenggalek
Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC / Click X icon to close

My Account

Kabar Trenggalek Silaturahmi, Ketua Bawaslu: Media Sebagai Kontrol

  • 11 Oct 2023 10:37 WIB
  • Google News
    Hampir tiga tahun media lokal yang berdiri di Kota Alen Alen Trenggalek itu beroperasi. Beberapa inovasi informasi terus dilakukan guna dapat bermanfaat untuk pembaca.Kali ini Kabar Trenggalek silaturahmi di Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Trenggalek. Silaturahmi tersebut langsung diterima Ketua Bawaslu Trenggalek, Rusman Nuryadin.Pihak Kabar Trenggalek dalam silaturahmi tersebut didatangi oleh Manajer Digital Marketing, Rifqi Raziinudin, yang baru bergabung di Kabar Trenggalek pada bulan Oktober 2023.Dalam pertemuan silaturahmi tersebut Rusman mengungkapkan apresiasi terhadap Kabar Trenggalek, pasalnya ia menganggap media online lokal ini sering menjadi fungsi kontrol."Kabar Trenggalek tentu memiliki fungsi kontrol sosial. Hal itu sebagai tanda demokrasi berjalan dan menunjukkan sisi kualitas," terangnya saat dikonfirmasi.Aku Rusman, lembaganya tak bisa bekerja sendiri, artinya membutuhkan media untuk menyampaikan informasi seputar Pemilu 2024 kepada masyarakat."Media salah satu pilar demokrasi yang membawa fakta ke lapangan dan dikonfirmasi ke Bawaslu," tegas Rusman.Lanjutnya Rusman berharap dalam rangka mensukseskan Pemilu 2024 dirinya berpesan Kabar Trenggalek untuk tetap netral dalam melakukan pemberitaan, sehingga tidak memihak kepada siapapun.Media sebagai sosok sangat di idamkan masyarakat, berdiri di tengah antara penyelenggara pemilu, peserta dan masyarakat,"Sosok ini menyampaikan masyarakat segala hal terjadi, harapan saya menjadi media kritis, objektif dan memihak, apa yang terjadi di lapangan. Semoga kabar trenggalek tetap independen dan tidak ke mana-mana," tandasnya.

    Kabar Trenggalek - News