Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Kunci Kamar Macet, Lagi-lagi Warga Trenggalek Sambat Damkar

Untuk jadi pemadam kebakaran (damkar) tampak harus multitalenta. Karena tugasnya tak hanya memadamkan api dan menjinakkan binatang buas, namun harus bisa jadi tukang service kunci.

Seperti yang dilakukan Damkar Trenggalek saat menerima aduan dari masyarakat soal kunci yang macet. Kejadian tersebut berada di Desa Ngetal, Kecamatan Pogalan, Trenggalek pukul 22.00 WIB. 

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP), Stefanus Triadi Atmono membenarkan aduan masyarakat kunci kamar yang macet. Mulanya, Sandra hendak mau masuk kedalam kamarnya. 

"Mulanya ada aduan masyarakat dari WhatsApp, kemudian tim wisanggeni 1 B berangkat ke lokasi," terang Triadi melalui keterangan tertulis yang didapatkan Kabar Trenggalek. 

Lanjutnya, pada pukul 22.45 WIB tim Damkar Trenggalek datang dan melakukan pengecekan terhadap kunci kamar macet yang tidak bisa dibuka tersebut. Dari identifikasi petugas yang ada kunci kamar itu macet di bagian slot kunci kamar. 

"Petugas kemudian membongkar slot kunci kamar yang macet tersebut untuk bisa membuka kembali kamar," papar Triadi.

Dalam evakuasi kunci kamar yang macet milik warga pogalan tersebut membutuhkan waktu kisaran 55 menit. Dalam kurun waktu tersebut kunci kamar Sandra sudah bisa dibuka dan digunakan. 

"Kemudian tim Damkar Trenggalek mengemas peralatan pada pukul 00.00 WIB dan kembali ke markas," ujarnya.

Triadi menghimbau kepada masyarakat agar sebelum keluar rumah mengecek bagian yang vital, seperti kunci kamar, serta melakukan pengecekan kompor yang di dapur. 

"Supaya hal serupa tidak terjadi kembali, kami menghimbau kepada masyarakat sebelum meninggalkan rumah agar melakukan pengecekan, supaya tidak ada peristiwa yang mengakibatkan kefatalan," ujarnya.