Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Hari Keluarga Internasional 2023: Sejarah, Tema, Cara Merayakan, dan Link Twibbon.

Kubah Migunani

Setiap tanggal 15 Mei diperingati sebagai Hari Keluarga Internasional. Peringatan Hari Keluarga Internasioanl ini bertujuan agar masyarakat dunia dapat mengetahui isu-isu terkini tentang keluarga.

Hari Keluarga Internasional 2023 ini bertujuan sebagai pengingat penting untuk meluangkan waktu untuk menghargai keluarga kita. Meski setiap hari harus menjadi perayaan keluarga, hari raya istimewa ini merupakan kesempatan bagi kita, setidaknya untuk merenungkan pentingnya sebuah keluarga.

Awal mulanya hari peringatan ini dicetuskan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) secara resmi pada tahun 1889. Pada saat itu, PBB memandang bahwa pembangunan dan pemberian perhatian pada keluarga itu penting.

Sebelumnya, jika bicara sebuah keluarga tak hanya sebatas anak dan orang tua (ayah dan ibu), melainkan juga perannya dalam pembangunan sosial di masyarakat. Seperti yang kita ketahui, keluarga memiliki peranan yang sangat penting dalam kemajuan suatu kelompok sosial, dari yang kecil hingga besar.

Oleh karena itu, dengan memberikan pengetahuan tentang arti pentingnya sebuah keluarga diharapkan bisa membuka mata untuk menghargai sebuah arti keluarga. Dengan perhatian yang diberikan, keluarga bisa dicarikan solusi jika ada persoalan-persoalan yang menyangkut kepentingannya.

Sejarah Hari Keluarga Internasional

Melansir dari laman resmi PBB, selama tahun 1980-an, Dewan Ekonomi dan Sosial, Komisi Pembangunan Sosial memberikan perhatian pada isu-isu yangbberkaitan dengan keluarga. Seperti masalah dan kebutuhan keluarga dalam pembangunan di masyarakat.

Kemudian pada tahun 1983 dicetuskannya resolusi tentang Peran Keluarga dalam Proses Pembangunan No. 1983/23. Dalam resolusi tersebut meminta Sekretaris Jenderal PBB untuk meningkatkan kesadaran di antara para pembuat keputusan dan publik tentang masalah dan kebutuhan keluarga, serta cara-cara efektif untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Pada tahun 29 Mei 1985, di PBB dalam sebuah rapat penting yang juga dihadiri oleh Majelis Umum. Dalam rapat tersebut, Dewan Ekonomi dan Sosial, Komisi Pembangunan Sosial untuk memasukan agenda rapat dengan pembahasan Keluarga dalam Proses Pembangunan”.

Hal itu bertujuan untuk menekan Sekretaris Jenderal supaya memulai proses pengembangan kesadaran global tentang isu-isu keluarga. Kemudian diarahkan kepada pemerintah, organisasi antar pemerintah dan non-pemerintah dan masyarakat umum.

Kemudian, berdasarkan rekomendasi dari Komisi Pembangunan Sosial, yang dirumuskan dalam sesi putaran ke-30, Majelis mengundang semua Negara untuk menyampaikan pandangan mereka tentang kemungkinan proklamasi tahun keluarga internasional dan untuk memberikan komentar dan proposal mereka.

Dewan juga meminta Sekretaris Jenderal untuk menyerahkan kepada Majelis Umum pada sidangnya yang keempat puluh tiga sebuah laporan komprehensif, berdasarkan komentar dan proposal dari Negara-negara Anggota tentang kemungkinan proklamasi tahun keluarga tersebut dan cara serta sarana lain untuk memperbaiki posisi tersebut.

Hingga akhirnya pada tahun 1993, Majelis Umum memutuskan dalam sebuah resolusi (A/RES/47/237) bahwa tanggal 15 Mei setiap tahun harus diperingati sebagai Hari Keluarga Internasional . Keputusan ini memberikan kesempatan untuk meningkatkan kesadaran akan isu-isu yang berkaitan dengan keluarga dan untuk meningkatkan pengetahuan tentang proses sosial, ekonomi dan demografi yang mempengaruhi keluarga.

Pada tanggal 25 September 2015, 193 negara anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa dengan suara bulat mengadopsi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan , seperangkat 17 tujuan yang bertujuan untuk menghilangkan kemiskinan, diskriminasi, pelecehan dan kematian yang dapat dicegah, mengatasi kerusakan lingkungan, dan mengantarkan era pembangunan untuk semua. orang, di mana-mana. Keluarga dan kebijakan serta program berorientasi keluarga sangat penting untuk pencapaian banyak dari tujuan ini.

Tema Hari Keluarga Internasional 2023

Di tahun 2023 ini, dalam peringatan Hari Keluarga Internasional PBB mengangkat tema “Keluarga dan Perubahan Demografi”. Intisari dari tema ini adalah untuk memberikan perhatian pada perubahan demografi masif dan pengaruhnya terhadap keluarga.

Selain itu, dalam tema ini memiliki semangat untuk memfasilitasi analisa dampak perubahan demografi masyarakat dunia terhadap keluarga. Serta menjadi sarana pembahasan untuk membuat rekomendasi kepada pemangku kebijakan untuk membuat peraturan yang berorientasi pada keluarga beserta kebutuhannya.

Peringatan Hari Keluarga Internasional 2023 ini juga menjadi batu loncatan untuk peringatan 30 tahun "Tahun Keluarga Internasional 2024 (IYF+30).

Cara Merayakan Hari Keluarga Internasional 2023

Untuk merayakan peringatan Hari Keluarga Internasional 2023 ini ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan. Seperti contoh di bawah ini:

  • Meluangkan waktu tanpa gadget dan fokus bersama keluarga.
  • Membuat resolusi bersama keluarga.
  • Berpartisipasi dalam beberapa kegiatan tema Hari Keluarga Internasional
  • Merayakan di media sosial dengan twibbon Hari Keluarga Internasional.
  • Membagikan informasi tentang esensi Hari Keluarga Internasional.
  • Turut serta dalam kegiatan dalam upaya perdamaian dunia.
  • Berdonasi untuk orang lain.
  • Memberikan dukungan pada orang yang tidak memiliki keluarga atau hubungan keluarganya sedang retak.

Link Twibbon Hari Keluarga Internasional 2023

https://www.twibbonize.com/hkintrsmd

https://www.twibbonize.com/rsma-fam23

https://www.twibbonize.com/harikeluarga23

https://www.twibbonize.com/harikeluargainternasional2023

https://www.twibbonize.com/internationalfamilyday2022

https://www.twibbonize.com/keluargasehatmental

https://www.twibbonize.com/familydayladiescorner

https://www.twibbonize.com/harikeluargainternasi0nal2022

https://www.twibbonize.com/uploaddiysolofamily

https://www.twibbonize.com/internationalfamilyday2022

https://www.twibbonize.com/asbc-internationalfamilyday

=====

Terima kasih sudah membaca artikel di Kabar Trenggalek. Semoga ulasan tentang 'Hari Keluarga Internasional 2023' bisa bermanfaat untuk Anda semua.

Kopi Jimat

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai dengan *