Kabar Trenggalek - Pemilu 2024
Pengajuan pendaftaran calon anggota legislatif (caleg) di Kota Alen-Alen Trenggalek dalam Pemilu 2024 mendatang diwarnai dengan transfer pemain antar partai politik (parpol).Hal itu dibuktikan saat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendaftar caleg ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Trenggalek pada Kamis (11/05/2023) lalu.Pemain yang ditransfer itu sebelumnya sudah dua kali duduk di kursi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Pada Pemilu 2024 ini, ia mancung lewat partai berlogo banteng, PDIP Trenggalek.Dasiran, caleg yang pindah dari PKS ke PDIP Trenggalek, saat ditemui sejumlah awak media, mengaku atas sikap perpindahan itu karena kehendak dari rakyat."Kalau soal parpol, itu urusan dari para pengurus partai saja.Saya sudah memberikan surat pengunduran diri langsung kemarin di terima Ketua DPD PKS," tegas Dasiran. Dasiran mengaku, hingga berkas diajukan daftar melalui PDIP, statusnya masih sebagai anggota Fraksi PKS di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Trenggalek."Saya masih mengikut prosedur kaya apa yang harus jalani, status masih anggota Fraksi PKS. Kemarin waktu dari PKS saya maju melalui dapil 3 dan sekarang lewat PDIP melalui dapil 5," detail Dasiran.Dasiran menambahkan, dirinya tak ada masalah maupun ketidaknyamanan berada di PKS Trenggalek. Bahkan ia bakal tetap hormat karena PKS dianggap sebagai gurunya."Saya tetap hormat kepada PKS karena merupakan guru saya. Saya dulu tidak mengenal parpol, dibimbing dengan baik. Mulai pencalegan 2014, dua periode berjalan hingga sekarang," tandasnya.
Kabar Trenggalek Hadir di WhatsApp Channel Follow