Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Akibat Ban Truk Pecah, Jalan Raya Trenggalek - Ponorogo Macet

Kubah Migunani
Lalu lintas di Kilometer 12 Jalan Raya Trenggalek - Ponorogo macet pada pukul 05.00 WIB, Selasa (30/07/2024). Jalan macet itu diakibatkan oleh truk bermuatan kardus yang ban belakangnya pecah.Kasat Lantas Polres Trenggalek, AKP Mulyani, mengatakan truk dengan plat nomor AG 8581 US itu dikendarai oleh Imam Syaiful Mustofa (32), warga Kelurahan Keniten, Kabupaten Ponorogo. Truk tersebut melaju ke arah Tulungagung."Kami langsung mengambil tindakan dengan mengalihkan arus lalu lintas kendaraan roda empat melalui jalan Desa Pucanganak dan Desa Jambu," ujar Mulyani.Sebelum didatangi petugas kepolisian, sopir truk berusaha mencari tempat untuk berhenti. Tapi, tidak lama kemudian, ban belakang lainnya pecah. Sehingga, truk berhenti dan menutup setengah badan jalan.Mulyani menjelaskan, pihaknya mengatur jalur alternatif dan melakukan buka tutup untuk kendaraan roda dua. Selain itu, alat berat didatangkan untuk membantu evakuasi dan perbaikan truk."Kami bekerja sama dengan masyarakat sekitar untuk mempercepat proses evakuasi dan perbaikan truk," ucap Mukyani.Dalam evaluasi truk dan pengaturan lalu lintas itu, kepolisian bekerjasama dengan jajaran TNI, Dinas Perhubungan (Dishub) Trenggalek. Proses evakuasi dan perbaikan truk selesai sekitar pukul 11.45 WIB.Hingga akhirnya, arus lalu lintas di Kilometer 12 Jalan Raya Trenggalek - Ponorogo kembali normal dan lancar sekitar pukul 11.50 WIB. Selama pengalihan arus dan buka tutup lalu lintas, petugas Polsek Tugu terus mengatur lalu lintas agar tetap terkendali.Hingga berita ini diterbitkan, belum ada taksiran kerugian material dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, truk itu mengalami kerusakan pada ban belakang.Mulyani berterima kasih atas kerjasama antara pihak kepolisian, TNI, Dishub, dan masyarakat yang turut andil menangani kejadian ini."Kami akan terus berupaya menjaga kelancaran lalu lintas," tandasnya.
Kopi Jimat

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai dengan *

This site is protected by Honeypot.