Sudah memasuki bulan juli 2023, menandakan musim libur semester genap telah tiba, baik siswa sekolah hingga mahasiswa. Musim libur semester genap ini begitu dinanti-nanti, terutama kalangan mahasiswa. Bisa jadi saat beristirahat sekaligus healing dari penatnya kegiatan kampus.
Oleh karena itu, penulis membagikan rekomendasi wisata pantai Trenggalek yang bagus dan populer 2023, sebagai refrensi tempat berlibur. Wisata pantai Trenggalek pilihan ini disaring dari berbagai pertimbangan, seperti kondisi lingkungan, tingkat mobilitas, dan akses jalan.
Penulis mengutamakan pantai yang mobilitasnya tidak terlalu ramai. Sehingga, pantainya tenang, cocok untuk healing. Namun, perlu diketahui juga pantai yang tidak termasuk dalam daftar ini bukan karena jelek atau tidak bagus.
Kabupaten Trenggalek sebagai salah satu daerah di Jawa Timur yang berada di kawasan pesisir Pulau Jawa memiliki beraneka pantai indah. Karena kawasan pesisir tersebut terkenal dengan kelestarian lingkungannya. Sehingga, pemandangan pantainya indah dan eksotis.
Bahkan, beberapa pantai di Trenggalek masih belum terlalu terjamah oleh manusia. Sehingga ada pantai yang masih natural. Pantai seperti ini bisa jadi tujuan tepat untuk anak muda dan mahasiswa yang mencari tempat healing ternyaman.
Daftar Isi [Show]
1. Pantai Rajaan
Pantai Rajaan merupakan salah satu pantai Trenggalek yang bagus. Bagi penggemar fotografi dan petualangan, maka Pantai Rajaan jadi lokasi yang wajib kamu kunjungi. Karena pantai tersebut menyuguhkan eksotisme pemandangan batu karang menjulang dengan deburan ombaknya.
Pantai Rajaan berada di Dewa Ngulungkulon, Kecamatan Munjungan, Kabupaten Trenggalek. Lokasinya berjarak sekitar 25 km dari pusat kecamatan. Akses jalannya juga relatif mudah karena sudah beraspal.
Untuk sampai ke pantai tersebut, direkomendasikan menggunakan sepeda motor non metic. Karena medan kawasan Munjungan yang terkenal naik turun, bertujuan menajaga keselamatan dan mengantisipasi dari hal-hal yang tak diinginkan.
Kendaraan tidak bisa langsung mencapai bibir pantai, harus berjalan lewat jalan setapak sekitar 100 meter yang melewati hamparan sawah dan perkebunan. Namun, dari kawasan persawahan tersebut bibir pantai sudah terlihat.
Bulan juli 2023 adalah saat yang tepat berkunjung ke Pantai Rajaan. Padi yang ditanam petani sekitar sudah mulai meninggi. Pemandangan laut dan hijaunya persawahan begitu eksotis dan memanjakan mata. Tempat ini juga jadi lokasi favorit dalam mengambil foto dan video.
Setelah melewati jalan setapak naik turun, kamu akan disambut dengan hamparan bebatuan sepanjang garis pantai. Bebatuannya cukup aman untuk dipijak, dengan syarat menggunakan alas kaki.
Nampak diujung pantai terdapat sebuah batu yang menjulang dibandingkan yang lain. Seolah sebagai pembatas antara garis pantai dengan laut lepas. Dengan deburan ombaknya, pemandangan yang disuguhkan membuat siapapun terkesima.
Waktu yang tepat untuk berkunjung ke sini saat pagi hari antara jam 07.00 - 09.45 WIB dan sore 03.30 - 04.55 WIB. Pada waktu tersebut, cahaya matahari berada di posisi ideal untuk mengambil gambar, atau istilahnya golden hour.
Pantai Rajaan juga jadi lokasi terbaik untuk mengabadikan sunset. Saat matahari mulai tenggelam, nampak seolah bersembunyi dibalik batu karang.
Lokasi Google Maps: https://goo.gl/maps/GmH1kGJNmjbhT1fj9
2. Pantai Kebo
Masih berada di Kecamatan Munjungan, jika bicara pantai di Trenggalek yang cocok untuk tempat berlibur sekaligus healing, maka Pantai Kebo atau Pantai Ngulungkulon tak bisa dilewatkan.
Pantai Kebo menjadi salah satu pantai Trenggalek yang bagus. Pantai tersebut memiliki tampilan eksotis dan menawan. Bagaimana tidak, hamparan tanah yang ditumbuhi rumput hijau dan pohon kelapa bertemu langsung dengan pasir pantai.
Selain dikunjungi sebagai objek wisata pantai, Pantai Kebo juga sering dijadikan lokasi berkemah. Bukan tanpa alasan, di pantai tersebut terdapat hamparan padang rumput yang ditumbuhi pohon kelapa. Tanahnya yang landai membuat mudah mendirikan tenda.
Kondisi lingkungannya juga sangat mendukung dijadikan tempat kemah, dengan pemandangan berhiaskan pohon kelapa menjadikan suasananya lebih menyenangkan. Kemudian akses ke lokasi kemah juga cukup mudah, bahkan kendaraan roda empat sekalipun bisa sampai lokasi.
Pantai Kebo juga menjadi rekomendasi tempat kemah romantis untuk dikunjungi bersama pasangan. Semilir angin sepoi-sepoi yang menerpa akan memberikan suasana yang sangat nyaman di pantai ini, betah untuk berlama-lama.
Saat senja datang, warna kemilau memenuhi laut. Seolah-olah ada emas yang meleleh di lautan. Kemudian duduk di tepian bersama pasangan dan ditemani minuman kopi yang membuat suasana semakin hangat.
Saat malam tiba, gemerlap bintang akan menghiasi langit malam. Tempatnya yang terhindar dari polusi cahaya, cahaya kecil dari bintang-bintang di langit sangat mudah untuk dilihat. Anda bisa mengabadikan saat-saat seperti ini lewat kamera ponsel.
Saat di pagi hari, Anda bangun disambut dengan cahaya matahari yang mengintip dari balik rimbunnya daun-daun kelapa. Anda keluar dari tenda kemudian merentangkan kedua tangan, seolah-olah beban hidup selama ini menjadi sedikit berkurang.
Tak lupa, kopi hitam sudah menunggu Anda pada sebuah cangkir. Siap untuk diseruput sembari menikmati karunia bangun pagi di tempat yang asri bersama kekasih hati.
Tempat yang begitu indah, Pantai Kebo, bisa Anda kunjungi tanpa harus membayar tiket masuk. Anda hanya hanya perlu membawa perlengkapan pribadi dari rumah dan uang untuk beli makanan dan minuman yang dijajakan pedagang di sana.
Lokasi Google Maps: https://goo.gl/maps/iaxEPv6K3fN5smeX7
3. Pantai Ngampiran
Masih di Kecamatan Munjungan, di balik jalannya yang terkenal terjal terdapat sebuah pantai yang indah dan cocok jadi tempat healing. Pantai tersebut adalah Pantai Ngampiran, secara administrasi berada di Desa Tawing, Kecamatan Munjungan.
Pantai Ngampiran adalah salah satu pantai Trenggalek yang bagus. Apalagi, tempatnya cukup tersembunyi dan jauh dari keramaian.
Memiliki pasir putih yang lembut dan terdapat bebatuan indah di pantainya, membuat siapapun ketagihan berada di tempat ini. Kendati untuk ke sana perlu melalui perjalanan panjang. Sehingga cocok diberi julukan "Surga Tersembunyi".
Selain itu, karena belum banyak dijamah manusia membuat pantai ini begitu lestari dan eksotis. Airnya yang jernih dan ombaknya yang tenang membuat siapapun betah berlama-lama di sini.
Ada beragam spot foto instagramable yang bisa kamu eksplore. Mulai di bawah pepohonan, di hamparan pasir putih, dan hamparan bebatuan eksotis. Cocok dijadikan foto kenangan dan diupload di media sosial seperti Instagram.
Salah satu cara untuk healing di Pantai Ngampiran adalah berkemah bersama orang tercinta. Malam yang cerah dan dipenuhi bintang-bintang jadi momen langka.
Lokasi Google Maps: https://goo.gl/maps/YSRUw8H9TvHnPwYB7
4. Pantai Blado
Menyantap ikan bakar yang gurih sembari menyaksikan deburan sepertinya menarik untuk di coba saat liburan. Belum lagi berada di kawasan pantai yang bersih pasti bisa menjadikan momen libur lebih berkesan.
Di Trenggalek, jika kamu ingin merasakan momen tersebut, bisa langsung menuju Pantai Blado. Tentunya, Pantai Blado merupakan salah satu pantai Trenggalek yang bagus.
Hamparan ombak laut yang luas memberi ketenangan tersendiri bagi warga maupun para wisatawan yang datang. Berwisata di Pantai Blado juga nyaman, karena hembusannya tidak terlalu kencang.
Sepanjang garis pantai nampak pohon kelapa tumbuh menjulang dengan rindang. Dengan tumbuhan pasir yang tumbuh subur di bawahnya. Jadikan pemandangan serba hijau dan memanjakan mata.
Pantai Blado terletak di Desa Munjungan, Kecamatan Munjungan, tepatnya sekitar 47 km dari arah barat daya Kabupaten Trenggalek. Memerlukan waktu berkendara sekitar satu setengah jam menggunakan motor.
Lokasi Google Maps: https://goo.gl/maps/qpXvhjhMaMVerJfL9
5. Pantai Kuyon
Salah satu pantai Trenggalek yang bagus adalah Pantai Kuyon. Pemandangan sawah bersanding landscape pantai berpasir jadi pemandangan alam yang jarang didapatkan. Namun, kamu bisa menyaksikan pemandangan demikian dengan berkunjung ke Pantai Kuyon.
Pantai Kuyon adalah salah satu pantai yang sedang viral di kalangan anak muda. Tempatnya masih natural karena belum terjamah manusia, selain aktivitas bertani dan memarkirkan perahu nelayan.
Bentuk asli dari pantainya juga masih dipertahankan. Sehingga sepanjang garis pantai, kamu akan disuguhkan pemandangan alam yang asri.
Pasir di Pantai Kuyon memiliki warna putih dengan tekstur lembut. Pasir pantai yang putih jadi ciri khas kawasan pesisir selatan Pulau Jawa.
Ada berbagai macam kegiatan menarik yang bisa kamu lakukan di pantai ini, salah satunya adalah mengambil foto dan video. Ada banyak spot foto menarik untuk kamu eksplor dan diabadikan dalam bingkai kamera.
Tertarik dengan pemandangan yang ditawarkan Pantai Kuyon Trenggalek? Kamu bisa langsung menuju ke Dusun Nglumpang, Desa Nglebeng, Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek Regency, Jawa Timur. Sekitar 5 km arah timur Pantai Konang.
Akses jalan ke Pantai Kuyon relatif mudah. Kendati, berdasarkan pantauan penulis ada beberapa ruas jalan rusak, tapi masih aman untuk dilalui kendaraan.
Lokasi Google Maps: https://goo.gl/maps/LPcaFUAW2kHoYqxV7
6. Pantai Tirisan
Julukan "Surga Tersembunyi dari Trenggalek" layak disematkan pada Pantai Tirisan. Karena dengan lokasinya yang cukup tersembunyi dari keramaian dan hiruk-pikuk duniawi, Pantai Tirisan sungguh memberikan pemandangan pantai yang memukau.
Oleh karena itu, Pantai Tirisan merupakan salah satu pantai Trenggalek yang bagus. Pasir di Pantai Tirisan begitu indah dan mempesona. Pasir putih dengan kombinasi merah muda yang indah berpadu dengan birunya laut begitu memukau. Rasa letih selama perjalanan terbayar lunas.
Di pantai tersebut ada berbagai macam aktivitas yang bisa dilakukan pengunjung. Seperti menjelajahi indahnya pantai, bermain pasir, piknik, dan berburu foto instagramable.
Jika ingin berkemah, di sebelah timur pantai terdapat jalan naik ke atas bukit. Jalannya setapak dan begitu sampai atas pemandangan semakin memukau.
Terhampar dengan luas rerumputan hijau. Semilir angin berpadu suara gemuruh ombak membuat suasana semakin syahdu. Di atas hamparan bukit inilah tempat paling pas untuk berkemah dan menikmati suasana bersama teman, sahabat, keluarga hingga pasangan.
Suasana paling syahdu adalah ketika senja datang. Cakrawala dipenuhi warna jingga dan lokasinya yang jauh dari keramaian membuat semakin menenangkan, cocok sebagai tempat healing.
Momen seru dan menenangkan di Pantai Tirisan Trenggalek sayang jika dilewatkan sendirian. Dengan mengajak orang tercinta untuk berpiknik di pantai ini membuat suasana semakin menyenangkan.
Momen paling indah di Pantai Tirisan adalah saat cuaca cerah dan di waktu senja. Cahaya matahari kemasan memantul di lautan. Kemudian, langit sore akan dihiasi pemandangan jingga. Momen romantis untuk dilalui orang tercinta.
Pantai ini terletak di Desa Besuki Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek. Perlu diketahui, pantai tersebut berada di kawasan perbatasan antara Trenggalek dan Pacitan.
Lokasi Google Maps: https://goo.gl/maps/EAREb8W1DjN3mAr3A
7. Pantai Pelang
Selanjutnya, Pantai Pelang jadi salah satu pantai Trenggalek yang bagus. Pantai Pelang merupakan salah satu pantai eksotis di Kabupaten Trenggalek yang cocok untuk liburan sekaligus healing.
Sebagaimana Pesisir Selatan Jawa, Pantai Pelang Trenggalek memiliki keindahan alam nan eksotis. Ada berbagai pengalaman wisata menarik yang bisa pengunjung dapatkan.
Pantai Pelang berjarak sekitar 58 kilometer dari pusat kota dan memerlukan waktu tempuh selama kurang lebih dua jam. Barangkali, panjangnya perjalanan bisa membuat letih. Namun ketika sampai, rasa letih tersebut bisa terbayar lunas.
Dengan hamparan pantai yang luas dengan pasirnya berwarna putih mampu manjakan mata. Deburan ombaknya yang besar menghantam batu karang bisa memberikan sensasi menegangkan sekaligus bisa membuat orang terkagung-kagum.
Sayangnya, kamu tidak diperbolehkan berenang karena ombaknya sangat berbahaya. Tapi, jika ingin bermain air, bisa langsung menuju ke air terjun yang berada di kawasan Pantai Pelang.
Airnya sangat jernih dan menggoda siapapun untuk mandi di bawahnya. Setiap kali musim liburan tiba, banyak anak-anak hingga orang dewasa yang mandi di bawah air terjun ini.
Keindahan air terjun ini terletak pada tumbuhan yang hidup disekitaran air terjun. Bahkan ada yang tumbuh tepat di bawahnya. Selain itu, endapan mineral yang dibawa air menambah kecantikan air terjun ini.
Di pinggiran Pantai Pelang terdapat gugusan hutan pinus yang berjejer rapi. Pohonnya yang indah sangat nyaman untuk dijadikan tempat berteduh.
Pengunjung bisa juga piknik di bawah pepohonan pinus ini. Dengan membawa tikar dari rumah dan camilan, piknik bersama orang tercinta begitu menyenangkan.
Belum lagi sembari piknik pengunjung bisa sembari menimati keindahan alam. Alunan ombak berselimut semilir angin akan menghiasi piknik pengunjung.
Jika tertarik menghabiskan waktu libur di Pantai Pelang, kamu bisa langsung menuju ke Desa Wonocoyo, Kecamatan Panggul, Trenggalek.
Lokasi Google Maps: https://goo.gl/maps/jEdh6LGkoDj5ZcqC7
8. Pantai Mutiara
Tak bisa dibantah lagi, Pantai Mutiara merupakan salah satu pantai Trenggalek yang bagus. Pantai Mutiara merupakan wisata pantai alami yang terletak di Dusun Karanggongso RT 37 RW 06 Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek.
Lokasi Pantai Mutiara dari pusat kota Trenggalek, jaraknya sekitar 45 km, dengan waktu tempuh 1 jam 27 menit menggunakan motor.
Diberi nama “Mutiara” karena pantai ini memiliki keindahan seperti mutiara. Dengan pasir pantai berwarna putih dan lembut, begitu nyaman ketika dipijak. Serta menjadikan pemandangan laut yang luas dengan pegunungan dan bebatuan alami berpadu dengan hamparan pasir putih.
Karakteristik Pantai Mutiara yaitu pantai dengan ombak yang tenang, tidak seperti pantai selatan lainnya. Sensasi tenang di Pantai Mutiara inilah yang sangat cocok buat wisawatan healing.
Banyak spot Instagramable di Pantai Mutiara untuk mengambil gambar dan video. Ada ayunan buatan dari kayu menambah kecantikan pantai. Salah satu spot yang paling viral ada di ayunan yang langsung menghadap ke laut.
Selain itu, kamu bisa dengan nyaman melakukan beragam olah raga maupun permainan air Beberapa wahana air di Pantai Mutiara yang mengasyikkan seperti sepeda air, bola air, speed boat, jet ski, snorkeling, banana boat, dan rolling donut.
Di balik birunya laut Pantai Mutiara, tersimpan berbagai keindahan laut. Terumbu karang yang indah dan habitat ikan yang terjaga, berpotensi menjadi spot diving baru di Trenggalek.
Oleh karena itu, kelestarian dan keindahan Pantai Mutiara ini harus terus dijaga semua pihak, tak hanya masyarakat melainkan juga dari pemerintah. Agar bisa terus dinikmati oleh semua orang.
Lokasi Google Maps: https://maps.app.goo.gl/aQbXe82GuZtyKCDZA
9. Pantai Prigi
Pantai Prigi adalah salah satu pantai Trenggalek yang bagus. Sebab, Pantai Prigi terkenal sebagai wisata legendaris asal Trenggalek. Namanya sudah terkenal ke berbagai daerah dan jadi daya tarik para wisatawan untuk berkunjung ke Pantai Prigi.
Selain itu, Pantai Prigi memiliki keindahan pemandangan yang eksotis. Membuat siapapun betah berlama-lama. Anginnya yang sejuk dan menenangkan cocok dijadikan tempat healing.
Menariknya, ada upacara adat Labuh Laut Larung Sembonyo, sebuah upacara adat sedekah laut sebagai bentuk rasa syukur kepada kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas anugerah ikan yang melimpah di laut.
Upacara adat Larung Sembonyo diselenggarakan setiap tahunnya. Kearifan budaya Trenggalek ini tentu sangat sayang untuk dilewatkan oleh para traveler.
Dalam perjalanan menuju Pantai Prigi, traveler juga bisa menikmati keindahan alam di sepanjang perjalanan, dengan pemandangan deretan pegunungan hijau yang mengelilingi wilayah Kecamatan Watulimo.
Pantai Prigi dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti area parkir, hotel dan penginapan, warung makan, cafe, toilet umum, tempat olahraga, taman bermain dan mushola. Traveler juga bisa menyewa perahu nelayan untuk menjelajahi pantai dan melihat keindahan alam sekitar.
Selain berbagai fasilitas yang disediakan itu, Pantai Prigi merupakan spot yang sangat memanjakan bagi para pemancing. Para pemancing dapat memancing di pinggir Pantai Prigi ataupun memancing ke tengah laut dengan menyewa perahu nelayan.
Tak hanya itu, di pantai tersebut juga ada Taman Prigi yang terlihat keren dan instagramable. Taman ini dibuat dengan konsep milenial yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung yang memudahkan wisatawan. Keberadaan berbagai gazebo dan bangku yang terbuat dari kayu jati di beberapa sudut taman itu menjadi daya tarik tersendiri.
Selain itu, di Taman Prigi ada jalan setapak yang dibuat dari paving untuk jalan santai atau jogging. Dengan tumbuhnya bunga-bunga serta rerumputan yang ditanam begitu rapi, serta hijaunya pohon-pohon rindang, menjadi kolaborasi utuh menciptakan keindahan alam yang cantik dan memesona. Suasana asri di Taman Prigi bisa menjadi alternatif para traveler setelah lelah bermain di pantai.
Lokasi Google Maps: https://goo.gl/maps/eSiqhmyJNf8iHro66
Terima kasih sudah membaca artikel di Kabar Trenggalek. Semoga ulasan tentang 'Wisata Pantai Trenggalek yang Bagus dan Populer 2023', ini bisa bermanfaat untuk Anda semua.
Kabar Trenggalek - Trenggalekpedia