Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Waspada Potensi Pemudik Edarkan Narkoba, Ini Kata BNNK Trenggalek

Kabar Trenggalek - Ramainya pemudik saat lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah menjadikan fokus bagi Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Trenggalek. BNNK Trenggalek lebih giat memantau potensi adanya pemudik edarkan narkoba, Jumat (06/04/2022).David Henry Hutapea, Kepala BNNK Trenggalek, mengatakan saat menjelang hari raya sampai dengan pemudik balik lagi ke kota, pihaknya selalu memantau perkembangan di lapangan.David memasang outsourcing di lapangan, karena pada saat mudik lebaran memiliki potensi peredaran gelap Narkoba di wilayah Trenggalek."Kami juga bekerjasama terjalin erat baik dari pihak kepolisian dan masyarakat untuk siap memberantas Narkoba di Trenggalek," kata David saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.David berkaca pada kasus temuan transaksi barang haram tersebut didapatkan dari informasi BNNK wilayah Tulungagung dan Blitar."Jadi kami terus koordinasi dalam upaya pencegahan peredaran gelap narkoba melalui jalur mudik," ucapnya.Selama dua tahun, masyarakat tidak diperbolehkan mudik di kampung halaman. Pemerintah memprediksi pemudik akan mengalami peningkatan. Hal demikianlah yang menjadi kewaspadaan BNNK Trenggalek."Jadi kami meningkatkan kewaspadaan, karena pada momen seperti ini ada saja potensi oknum melakukan transaksi gelap Narkoba," tegasnya.David berharap, di Bumi Menak Sopal ini tidak terjadi hal demikian, karena momen Idul Fitri 1443 Hijriah ini sebagai momen kebangkitan ummat islam."Semoga saja tidak ada, dan juga momen Idul Fitri ini adalah momen yang suci bagi ummat islam," ujarnya.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai dengan *