Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Rekrut Anggota HIPMI Trenggalek: Perluas Jejaring Pengusaha Muda

Pengusaha muda di Kota Alen Alen Trenggalek tampaknya harus berkumpul dalam satu wadah. Hal itu sebagai wujud untuk memperluas jejaring antar pengusaha Bumi Menak Sopal.Dalam mewujudkan jejaring tersebut, Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) melangsungkan rekrutmen anggota baru yang kedua kalinya.Didit Sasongko, Ketua BPC HIPMI Trenggalek, mengungkapkan dengan rekrutmen anggota baru ini menandakan satu misi bahwa HIPMI sebagai penggerak ekonomi."Hari ini [Senin, 09/10/2023] sebanyak 15 Anggota HIPMI seleksi tertulis untuk masuk anggota," terangnya saat dikonfirmasi Kabar Trenggalek.Paparnya, dengan mengikuti HIPMI tersebut pengusaha bakal membuka mata soal jejaring. Hal itu seperti pengalaman Didit. Sebelum masuk HIPMI, ia tak mengenal jejaring secara luas."Apalagi HIPMI sudah menelurkan 4 menteri tentu secara jejaring dapat. Semoga calon anggota baru ini bisa membesarkan HIPMI yang ada di Trenggalek," tegasnya.Menanggapi tantangan isu inflasi, Didit memaparkan bahwa Trenggalek bakal bisa menghadapi, karena ekonomi kreatif tumbuh pesat di Trenggalek. Tak hanya itu, ia juga memberikan program Go To School dan Kampus."Kenapa kok HIPMI Go To School dan kampus, karena kondisinya banyak anak muda orientasi bekerja, dan sebagai motivasi ini lo HIPMI banyak peluang untuk pengusaha dibanding ke pekerja, intinya mengubah paradigma untuk jadi pengusaha," paparnya.Harapnya, dengan program itu mampu menumbuhkan iklim para pengusaha di Trenggalek. Wacananya, HIPMI dalam dua tahun terakhir bakal menyasar 10 sampai dengan 15 kampus maupun sekolah di kota alen alen ini."Kami wacanakan kalau bisa harus semuanya, kalau untuk SMK dan SMA serta Kampus dalam kurun waktubdua tahun yang datang 10 sampai 15 akan kami datangi," tandasnya.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai dengan *