Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Miris, Warga Munjungan Trenggalek Terindikasi Jadi Korban Penipuan BBH IND

Warga Kecamatan Munjungan Kabupaten Trenggalek diduga menjadi korban penipuan aplikasi BBH IND. Informasi ini pertama diungkap oleh warga Munjungan, Yoni Prianto. (28/02/2024).Tak tanggung-tanggung, perkiraan total kerugian yang dialami oleh warga mencapai ratusan juta rupiah. Warga melakukan deposit uang ke aplikasi untuk menaikkan level member.“Korbannya banyak, mulai dari Rp.330.00,- sampai ratusan juta, dan masih banyak lagi” terang Yoni melalui saluran WhatsApp.Awal mula, banyak warga Munjungan tergiur untuk menjadi member BBH IND, karena dianggap meyakinkan. Selain memiliki kantor cabang, peresmiannya juga mengundang sejumlah pejabat.“Warga yakin, soalnya waktu peresmian kantor, mereka [pihak BBH IND] menghadirkan pejabat, mereka punya kantor cabang serta menunjukkan berbagai perizinan PT” ungkap Yoni.Diketahui dari dokumen yang dikirimkan oleh warga kepada Kabar Trenggalek, pihak BBH IND menunjukkan bahwa usahanya terdaftar sebagai perseroan Terbatas (PT), atas nama PT BBH Internasional Cabang Munjungan. Selain itu, mereka juga memiliki Nomor Izin Berusaha (NIB) di website OSS.Warga yang ingin mendapatkan penghasilan harus menjadi member, awalnya mereka tidak disuruh melakukan deposit, namun penghasilan yang didapatkan tidak seberapa. Setelah itu, jika member ingin mendapat penghasilan banyak, mereka harus melakukan deposit uang.“Awalnya member tidak deposit uang, namun pendapatannya kecil, kalau ingin naik ke level tertentu member harus melakukan deposit, mulai dari 1 juta sampai 100 juta” terang Yoni.Warga menyadari bahwa dirinya telah tertipu setelah ingin melakukan penarikan uang yang telah disetorkan, namun ternyata website BBH IND tidak bisa dibuka. Kemudian mereka mengungkap kejadian ini.“Mas saya mau pengaduan korban bbh saya top-up uang dari rekening saya sendiri dengan nominal 12 juta dan belum pernah penarikan sama sekali, saya percaya adanya kantor BBH cabang munjungan dan saya tertipu, mohon pengaduan saya ini diterima” tulis pesan salah satu korban kepada admin Trenggalek Eksis yang dikirimkan kepada Kabar Trenggalek.Diketahui, BBH IND saat ini menjadi perbincangan hangat karena diindikasikan sebagai aplikasi ponzi, bahkan Roy Shakti, pakar kartu kredit, dalam unggahan instagramnya mengatakan bahwa BBH merupakan scam.Keterangan:Kabar Trenggalek berusaha menghubungi pihak PT BBH Internasional Cabang Munjungan untuk mendapatkan konfirmasi. Ikuti berita yang membahas khusus tentang BBH IND di bawah ini.[jnews_block_21 include_tag="4255" pagination_mode="loadmore"]

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai dengan *