KABARTRENGGALEK.com - Prioritas utama Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai pelayan masyarakat tidak harus berhenti dalam meja kerja. Edif Hayunan, Kepala Dinas Kominfo Trenggalek, mengatakan menjelang hari jadi Trenggalek ke-827 seluruh ASN membagikan paket sembako, Senin (30/08).
Melalui surat pemberitahuan yang di tanda tangani Sekretaris Daerah Nomor : 003/1120/406.001.1/2021 kepada ASN. Surat itu memerintahkan ASN untuk memberikan paket sembako dengan sukarela terhadap tetangganya masing-masing.
Laporan penyaluran yang sudah direkap oleh Kepala OPD terkait, akan dilaporkan kepada Bupati Trenggalek. Edif mengatakan, bagi-bagi paket sembako itu merupakan bentuk kepedulian terhadap warga yang saat ini sedang merasakan dampak pandemi Covid-19.
"Berbagi paket sembako tersebut serangkaian dengan Hari Jadi Trenggalek yang ke-827, dan juga bentuk peduli antar ASN bersama warga," ucap Edif.
Edif mengakui, ASN merupakan salah satu golongan warga yang ekonominya tetap stabil saat pandemi Covid-19. Sementara di sisi lain, banyak warga yang ekonominya menurun akibat berbagai macam pembatasan selama pandemi. Terutama para pekerja sektor informal.
“Maka dari itu, pada momentum peringatan hari jadi ini, kami ingin membuat gerakan tersebut sebagai langkah gotong royong membantu sesama di Trenggalek,” terang Edif.