Tungau, atau orang Jawa sering menyebutnya tengu, adalah serangga ukuran mikroskopik yang bisa menggigit kulit dan menyebabkan gatal-gatal. Oleh karena itu, kita perlu cara membunuh tengu merah yang efektif dan ampuh. Dengan itu rumah menjadi bersih dan nyaman.
Perlu diketahui, tengu merah merupakan satu dari beragam jenis tengu yang ada. Tengu merah memiliki nama latin Dermanyssus Gallinae.
Biasanya, tengu jenis ini hidup di daerah yang lembab dan kotor. Namun tak jarang tengu merah hidup di daerah yang berdebu, seperti halaman rumah, karpet, seprei, dan gorden. Oleh karena itu, anak laki-laki yang sering bermain di tempat seperti itu alat kelaminnya digigit tengu.
Untuk membunuh tengu ini cukup mudah dan tak perlu peralatan mahal. Selengkapnya simak di bawah ini:
Daftar Isi [Show]
Cara Membunuh Tengu Merah
1. Bersihkan Rumah dan Perabotan dari Debu
Tempat kegemaran tengu merah untuk hidup adalah yang ada banyak debu. Oleh karena itu, Anda sebaiknya rutin membersihkan rumah dan perabotannya dari debu.
Untuk membersihkan ini bisa menggunakan kain basah yang diberi cairan pembersih. Usap secara merata dan berkala agar mendapatkan hasil maksimal.
Untuk perlengkapan rumah yang berupa kain, Anda bisa menggunakan penyedot debu. Gunakan daya yang cukup tinggi agar segala macam debu terangkat.
Setelah dibersihkan, jika memungkinkan jemur perabotan dan perlengkapan rumah tangga itu di bawah terik matahari. Tujuannya agar tengu benar-benar mati karena kepanasan. Untuk menjemurnya usahakan lebih dari tiga jam.
2. Semprot Larutan Bawang Putih
Bawang putih memiliki aroma yang kuat dan mengandung semacam antiseptik yang cukup ampuh untuk membunuh tengu merah. Selain itu, cara penggunaan bawah putih juga cukup mudah.
Pertama, kupas 7 siung bawang putih dan haluskan menggunakan tumbuk atau blender. Kedua, campur bawang putih yang telah dihaluskan itu pada dua liter air. Terakhir, diamkan beberapa saat hingga benar-benae tercampur dan larutan itu bisa disemprotkan ke tempat-tempat yang dihinggapi tengu.
3. Beri Pewangi Minyak Bunga Lavender dalam Ruangan
Selain wangi dan aromanya bisa bikin rileks, ternyata minyak bunga lavender juga bisa digunakan untuk membunuh tengu merah.
Ada dua macam cara penggunaan, yakni dicampur air dan disemprotkan pada area yang menjadi rumah tengu. Kemudian dijadikan aroma terapi ruangan untuk mencegah tengu datang kembali.
4. Taruh Daun Sirsak di Tempat Tengu Hidup
Tak hanya menggunakan cairan atau larutan. Cara menghilangkan tengu di kasur lainnya dengan bahan alami bisa menggunakan daun sirsak. Selain mudah dan alami, daun sirsak juga sangat ampuh untuk menghilangkan tengu di kasur.
Cara menggunakan daun sirsak untuk menghilangkan tengu di kasur yaitu cukup dengan menaruh beberapa lembar daun sirsak di tempat-tempat yang berpotensi menjadi sarang tengu.
5. Menyemprotkan Cuka
Cuka ternyata adalah campuran kimia yang multi guna. Karena penggunaannya sangat beragam, mulai dari bumbu masakan hingga bisa dipakai membunuh tengu merah.
Penggunaannya juga cukup mudah dan tidak perlu mencampur dengan bahan lain. Yakni dengan menyemprotkan langsung cuka ke tempat-tempat yang dihinggapi tengu merah.
Ulangi penyemprotan ini secara berkala agar tengu merah benar-benar mati beserta telurnya. Untuk menghilangkan aroma asam dari cuka, Anda bisa menyemprotkan minyak wangi.
6. Disemprot Larutan Garam
Garam tak hanya digunakan sebagai penambah cita rasa pada masakan. Kegunaan garam lainnya bisa dijadikan sebagai pengusir tengu merah di kasur. Cara ini juga efektif terutama jika kasur sulit untuk dijemur.
Cara menghilangkan tengu di kasur ini cukup mudah, yakni hanya perlu menyiapkan larutan garam yang telah dimasukkan ke dalam botol semprot. Kemudian, semprotkan larutan air garam ke sarang-sarang tengu di area tempat tidur, sofa, atau karpet.
7. Pakai Air Purifier
Air purifier adalah alat penyaring udara yang sudah dilengkapi dengan filter HEPA. HEPA adalah singkatan dari High Efficiency Particulate Air ini adalah jenis filter udara yang sangat efisien dalam menangkap partikel-partikel di udara, seperti debu dan tengu merah.
Filter HEPA dapat menangkap partikel dengan ukuran sekitar 0,3 mikron atau lebih besar dengan tingkat efisiensi sekitar 99,97%.
Saat menggunakan Air purifier, penting untuk menjaga filternya tetap bersih dengan melakukan perawatan rutin agar alat tersebut dapat beroperasi secara optimal.
Demikian cara membunuh tengu merah yang seringkali menyebabkan ruam pada kulit dan menimbulkan rasa gatal. Semoga bermanfaat.