Kabar TrenggalekKabar Trenggalek
Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC / Click X icon to close

My Account

Rekomendasi Penginapan Murah di Madiun, Harga Mulai 50 Ribu per Malam

  • 08 Aug 2023 03:38 WIB
  • Google News

    Madiun, sebuah kota di Jawa Timur yang memiliki pesona menarik untuk dikunjungi. Karena memiliki objek wisata alam menarik, seperti Gunung Kendil, Hutan Pinus Nongko Ijo, dan Air Terjun Seweru.

    Untuk menunjang saat berwisata ke Kota Madiun, sebaiknya pengunjung mengetahui rekomendasi penginapan murah di Madiun. Dengan mengetahuinya, pengunjung bisa memetakan harga dan memilih yang paling murah.

    Selain itu, dengan mengetahui rekomendasi penginapan murah di Madiun, bisa menghemat pengeluaran saat berwisata ke Kota Madiun. Jadi, liburan bisa lebih hemat dan tidak terlalu menguras kantong.

    Perlu diketahui, Kota Madiun terkenal dengan pusatnya jajanan khas Jawa Timur yakni Brem Madiun. Sebuah jajanan yang dibuat dari fermentasi tape ketan yang memiliki tekstur keras namun lumer ketika masuk mulut. Rasanya manis sedikit asam.

    Rekomendasi Penginapan Murah di Madiun

    1. Griya Cendekia Syariah

    Kamar yang bersih di Griya Cendekia Syariah/Foto: by Owner

    Penginapan Griya Cendekia Syariah ini menawarkan kamar yang nyaman dengan harga mulai dari Rp 50 ribu per malam. Lokasinya juga cukup strategis karena berdekatan dengan Universitas Negeri Madiun, sekitar 10 menit menggunakan kendaraan roda dua. 

    Meski harganya cukup terjangkau, fasilitas yang disediakan penginapan ini mampu memberikan kenyamanan maksimal pada pengunjung. Seperti kamar yang rapi, tempat parkir cukup luas, dan kemudahan akses bagi pengunjung. 

    Jika Anda tertarik menginap di Griya Cendekia Syariah, bisa langsung menuju Kelurahan Kanigoro, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun.

    Lokasi Google Maps: https://maps.app.goo.gl/9CvT6g66PL6yM2h4A

    2. Penginapan Mutiara Madiun

    Kamar rapi dan estetik di Penginapan Mutiara Madiun/Foto: by Owner

    Penginapan yang dekat jalan raya jadi primadona para traveler. Namun, biasanya penginapan seperti ini dibanderol dengan harga yang cukup tinggi.

    Tapi tenang, Di Kota Madiun ada penginapan murah dekat jalan raya nasional, yakni Penginapan Mutiara Madiun. Penginapan ini juga tak terlalu jauh dari Stasiun Madiun, sekitar 14 menit menggunakan kendaraan roda.

    Harga yang dibanderol mulai dari Rp. 60 ribu rupiah saja. Dengan harga segitu, pengunjung sudah mendapatkan fasilitas yang memanjakan pengunjung. Seperti area parkir yang cukup luas, kamar bersih dan rapi, dan akses internet.

    Jika tertarik menginap di sini, bisa langsung menuju Jalan Raya Solo, RT.18/RW.06, Dusun II, Kwangsen, Kecamatan Jiwan, Madiun. 

    Lokasi Google Maps: https://maps.app.goo.gl/eaRue4S6G83wSSdo8 

    3. Hotel Setia Budi

    Kamar bersih di Hotel Setia Budi/Foto: by Owner

    Kemudian ada Hotel Setia Budi yang berada di Jalan Mangga No. 4, Kelurahan Kejuron, Kecamatan Taman, Kota Madiun. Hotel ini menawarkan kamar yang mewah dengan harga mulai dari Rp. 80.000 per malam.

    Lokasinya cukup strategis dan berdekatan dengan fasilitas publik seperti Alun-alun Kota Madiun dan Stadion Wilis Madiun. Tak hanya itu, Hotel Setia Budi berdekatan dengan tempat perbelanjaan seperti Plaza Madiun dan Madiun Royal Square.

    Desain Hotel Setia Budi memiliki kesan mewah dan estetik. Cocok dijadikan tempat staycation bersama orang tercinta. Fasilitas yang disediakan juga mampu manjakan pengunjung, seperti kamar bersih, televisi, akses internet, area parkir luas, kamar mandi bersih, dan pelayanan yang ramah.

    Lokasi Google Maps: https://maps.app.goo.gl/edUnat9z4jnAzXdd7 

    4. Hotel Kharisma Madiun

    Hotel Kharisma Madiun yang elegan/Foto: by Owner

    Dengan harga mulai dari Rp. 170 ribu per malam sudah bisa menginap di hotel mewah dan memiliki kamar yang nyaman. Untuk merasakannya, Anda bisa menginap di Hotel Kharisma Madiun.

    Lokasinya dekat dengan Taman Kota Madiun dan beberapa tempat kuliner seperti Soto Ayam Pak Min dan Bakso Pak Djoen. Hotel ini memiliki desain dan ornamen yang mewah.  

    Fasilitas yang disediakan di Hotel Kharisma Madiun juga lengkap dan mampu memanjakan pengunjung. Seperti area makan/restoran, kamar mandi dalam kamar, area parkir luas, akses internet, televisi, dan lain-lain.

    Jika berminat untuk bermalam di Hotel Kharisma Madiun, bisa langsung menuju Jalan Dr. Sutomo No.35, Kelurahan Kartoharjo, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, Jawa Timur.

    Lokasi Google Maps: https://maps.app.goo.gl/kcCTuMiuq1JekGd46 

    5. Kali Catur Resort

    Kamar dengan konsep jadul di Kali Catur Resort/Foto: Jalupadi

    Kali Catur ini menawarkan kamar yang estetik dan nyaman, dengan harga mulai dari Rp. 350.000 per malam. Lokasinya dekat dengan Sungai Catur dan beberapa tempat rekreasi seperti Taman Bunga Matahari dan Taman Rekreasi Selecta.

    Ketika masuk ke dalam kawasan penginapan, pengunjung akan langsung merasakan nuansa alam khas pedesaan yang kental. Banyak bangunan berbahan dasar kayu dan dikelilingi tumbuhan hijau.

    Bangun di pagi hari kemudian merasakan suasana seperti ini jadi anugerah tersendiri. Jarang didapatkan, terutama di kota-kota besar. Sangat cocok dijadikan lokasi healing dan staycation.

    Jika tertarik untuk Staycation di Kali Catur Resort, bisa menuju Jalan Karang Anyar No.3, Krajan, Desa Kaibon, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

    Lokasi Google Maps: https://maps.app.goo.gl/5ud9xVQ1ex3dRcbV7 

    6. Hotel Taman Indah

    Kamar dengan konsep minimalis di Hotel Taman Indah Madiun/Foto: by Owner

    Hotel Taman Indah menawarkan kamar yang sederhana dengan harga mulai dari Rp. 160 ribu per malam. Lokasinya dekat dengan Jalan Raya Madiun-Ponorogo dan beberapa tempat bersejarah seperti Makam Pangeran Samber Nyowo dan Makam Pangeran Diponegoro.

    Hotel ini memiliki bangunan dengan warna estetik. Serta fasilitas yang memadai seperti kamar yang bersih, kamar mandi dalam, pendingin udara, dan akses internet.

    Tak hanya itu, Hotel Taman Indah lokasinya berdekatan dengan kolam renang yang lengkap fasilitas anak-anak. Sehingga, jika Anda mengajak anak-anak bisa sekaligus piknik.

    Jika tertarik bisa langsung menuju Jalan Kemiri No. 9B, Kelurahan Taman, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jawa Timur.

    Lokasi Google Maps: https://maps.app.goo.gl/SBDVRLoK5tweAfG56

    7. Ilyasa Family

    Kamar sederhana dan nyaman si Ilyasa Family Madiun/Foto: by Owner

    Penginapan Ilyasa Family menawarkan kamar yang khas anak muda, konsep minimalis, dengan harga mulai dari Rp. 116 ribu per malam. Lokasinya dekat dengan Jalan Raya Madiun-Kediri dan beberapa tempat pendidikan seperti Universitas PGRI Madiun dan SMK Negeri 1 Madiun.

    Pada bagian depan, Penginapan Ilyasa Family memiliki kolam ikan. Pengunjung bisa menyaksikan petugas memberi pakan ikan pada pagi hari.

    Suasana di hotel ini juga cukup menenangkan. Terdapat sebuah taman mini yang dipenuhi tumbuhan hijau.

    Fasilitas yang disediakan juga cukup lengkap, terdiri area parkir, pendingin udara, kamar mandi, dan akses internet.

    Penginapan ini beralamatkan di Kelurahan Josenan, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jawa Timur.

    Lokasi Google Maps: https://maps.app.goo.gl/suBRbxp6gE8PYcfp6 

    Kabar Trenggalek - Jawa Timur