Trenggalek memiliki beraneka ragam wisata yang cocok untuk dikunjungi saat akhir pekan. Mulai dari wisata pantai, alam, dan budaya ada di Trenggalek. Sehingga untuk menikmati seluruh destinasi wisata di Trenggalek tak cukup hanya satu hari.
Berlibur beberapa hari di Trenggalek dan menginap bisa menjadi solusi untuk menikmati seluruh destinasi wisata di Trenggalek. Rekomendasi Penginapan di Trenggalek menjadi solusi untuk mencari tempat bermalam.
Bahkan, tak hanya di kawasan perkotaan saja, di kawasan pedesaan Trenggalek juga sudah ada penginapannya. Ketika berlibur di Trenggalek kini tak perlu bingung mencari tempat menginap.
Selain itu, harga yang ditawarkan juga cukup bersahabat di kantong. Liburan lebih nyaman dan tidak terlalu menguras uang saku.
Daftar Isi [Show]
Rekomendasi Penginapan di Trenggalek
1. Hotel Widowati
[caption id="attachment_29352" align=alignnone width=1280] Sumber gambar: Budi Santoso[/caption]
Hotel Widowati merupakan salah satu hotel di Trenggalek yang berada di kawasan perkotaan. Lokasinya tepat berada di pinggir jalan raya.
Selain aksesnya mudah, berada di pinggir jalan raya, hotel ini juga dekat dengan SPBU dan rumah makan legendaris Trenggalek, yakni Malidi.
[caption id="attachment_29351" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Anang Bonsel[/caption]
Hotel Widowati juga termasuk salah satu penginapan yang murah di Trenggalek. Sehingga jika Anda menginap di sini tak perlu khawatir dompet terkuras.
Alamat: Jalan Sukarno Hatta No.19, Dobangsan, Ngantru, Kec. Trenggalek, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.
Lokasi google maps: https://maps.app.goo.gl/3f24tkREn3FEB3nu9
2. Hotel Bukit Jaas Permai
[caption id="attachment_29342" align=alignnone width=1067] Sumber gambar: Ratih Kumalasari[/caption]
Jika mencari hotel dengan fasilitas terbaik dan mewah di Trenggalek maka jawabannya adalah Hotel Bukit Jaas Permai. Hotel ini tergolong hotel kelas bintang empat dan menjadi satu-satunya di Trenggalek.
Berbagai fasilitas tersedia di hotel ini, mulai dari tempat parkir, mushola, kolam renang, wifi gratis, dan ruang pertemuan. Tak ayal jika hotel ini sering digunakan sebagai tempat acara-acara, baik yang formal maupun informal.
[caption id="attachment_29354" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Haris Risq Falih[/caption]
Harga yang ditawarkan cukup beragam, tergantung tipe kamar yang disewa. Mengambil sumber dari Pegi-pegi, yang paling murah ada tipe Deluxe Room dengan harga sewa Rp. 433.000 per malam.
Tipe kamar ini dapat menampung dua orang dan sudah mendapatkan sarapan gratis. Untuk akses internet di kamar ini juga sudah tersedia wifi dalam ruangan, sehingga tak perlu khawatir internet lelet karena banyak penggunanya. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan ruangan bebas asap rokok, gratis botol minum, televisi, akses terhadap balkon, kamar mandi dengan air hangat serta perlengkapan mandi, ruangan ber-AC dan lain-lain.
Kemudian ada tipe Royal Room dengan harga sewa Rp. 650.000 per malam. Fasilitas yang diberikan juga lebih banyak dibanding tipe kamar sebelumnya. Ada tambahan pembuat minuman kopi maupun teh yang tersedia di dalam kamar. Sama seperti sebelumnya, kamar ini mampu menampung hingga dua orang.
Terakhir, ada tipe kamar teratas yakni Premiere Room dengan harga sewa Rp. 800.000 per malam. Fasilitas yang Anda dapatkan nantinya sangat lengkap, karena ada tambahan seperti kulkas, brankas, gorden penyerap cahaya dan lain-lain. Kamar ini juga dapat menampung dua orang.
Harga yang tertera di atas tidak pasti dan bisa berubah-ubah. Untuk pemesanan Anda bisa lewat laman Pegipegi.com. Karena nantinya akan mendapat diskon 25%. Selain itu, Anda juga bisa langsung menghubungi dengan datang langsung atau menghubungi lewat telepon (0355) 795999.
Alamat: Jalan Mayjen Sungkono No.1, Cengkong, Tamanan, Kec. Trenggalek, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur
Lokasi google maps: https://goo.gl/maps/XgtHzBbTXPNFW5vH6
3. Hotel Hayam Wuruk
[caption id="attachment_29330" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Bambang Budhi Harso[/caption]Masih di kawasan kota Trenggalek, di sini juga ada Hotel Hayam Wuruk yang berlokasi di tepi jalan Soekarno-Hatta, tepatnya di sebelah timur setelah jembatan Ngasinan.
Tak hanya digunakan untuk menginap, hotel ini juga menyediakan fasilitas untuk acara-acara seremonial dan rapat. Terdapat tiga aula dan enam ruang rapat yang luas.
Di dalam kawasan hotel ini terdapat taman yang cukup luas, dengan bangku dan beberapa meja. Untuk yang membawa anak kecil tak perlu risau, karena di sini juga tersedia area bermain untuk anak. Ada fasilitas bermain seperti jungkat-jungkit, tangga kepompong, seluncuran, dan ayunan.
Hotel Hayam Wuruk juga menyediakan restoran yang menyajikan beraneka makanan dan minuman. Mulai dari makanan khas barat atau Western hingga tradisional. Selain di konsumi di tempat, Anda juga bisa menyantapnya di kamar.
[caption id="attachment_29331" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Hotel Hayam Wuruk[/caption]Harga yang ditawarkan juga cukup murah, mulai dari Rp. 275.000 Anda sudah bisa menyewa kamar yang mampu menampung dua orang. Ada beberapa tipe yang bisa Anda pilih di Hotel Hayam Wuruk, selain itu jenis keranjang tidur pun Anda bisa memilihnya.
Yang paling murah ada kamar tipe standar. Harganya mulai dari Rp. 275.000 per malam. Dengan harga segitu Anda sudah mendapatkan kamar dengan dua buah keranjang tidur ukuran satu orang (twin bed). Kemudian ada lagi tipe kamar moderate dengan harga mulai dari Rp. 325.000. Ada juga tipe kamar Superior dengan harga mulai dari Rp. 400.000. Terakhir, yang paling premium ada tipe kamar Deluxe dengan harga mulai dari Rp. 800.000.
Untuk pemesanan, Anda bisa datang langsung ke resepsionis hotel atau juga bisa menghubungi nomor (0355) 796111. Selain itu, pemesanan kamar bisa dilakukan secara online lewat website trip.com dan tripadvisor.com.
Alamat: Jl. Soekarno-Hatta No.20, Dobangsan, Ngantru, Kec. Trenggalek, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.
Lokasi google maps: https://goo.gl/maps/T6JdpMJsbU14m4PG6
4. Hotel Prigi
[caption id="attachment_29350" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: M. Arif Romadhon[/caption]
Setelah dari kawasan perkotaan, kini rekomendasi hotel di Trenggalek bergeser ke kawasan pedesaan dan dekat dengan pantai. Untuk Anda yang sedang berlibur di kawasan wisata pantai Kecamatan Watulimo, terutama di Pantai Prigi. Anda tidak perlu khawatir mencari tempat untuk menginap karena di sana ada Hotel Prigi.
Meski berada di daerah pelosok, fasilitas yang ada di hotel ini juga cukup beragam. Mulai dari pelayanan 24 jam, gratis wifi, tersedia restoran, area parkir, dan aula atau balai pertemuan. Selain itu, juga terdapat fasilitas seperti ruang tamu, kamar ber-AC, fasilitas laundry, dan televisi.
[caption id="attachment_29349" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Ferry Malirano[/caption]Ada beberapa tipe kamar yang bisa Anda pesan. Yang pertama ada Standart Room dengan harga mulai Rp. 180.000 untuk hari biasa dan Rp. 250.000 untuk hari libur. Dengan harga sekian Anda sudah mendapatkan kamar satu kamar tidur ber-AC dengan kapasitas dua orang dan fasilitas TV. Kedua ada tipe Deluxe Room dengan harga mulai dari Rp. 220.000 pada hari biasa dan Rp. 300.000 untuk hari libur. Tipe kamar Deluxe ini dapat menampung dua orang dan ada fasilitas tambahan yakni ruang tamu.
Untuk yang liburan bersama keluarga, Hotel Prigi juga memberikan kamar yang bisa mengakomodir kebutuhan. Ada kamar Tipe Family Suite Room dengan harga mulai dari Rp. 350.000 saat hari biasa dan Rp. 500.000 saat hari libur. Dengan harga tersebut Anda nanti mendapatkan fasilitas kamar dengan kapasitas 4 orang, 2 Ruang Tidur, (Single Bed), AC, TV dan Kulkas, Air Hangat, Ruang Tamu dan Ruang Makan.
Untuk reservasi Anda bisa datang langsung atau menghubungi nomor (0355) 551180, 0813 33734 600.
Alamat: Jl. Raya Pantai Prigi No.360, Ketawang, Tasikmadu, Kec. Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur 66382
Lokasi google maps: https://goo.gl/maps/RsMF7KQwoqJwcF8W8
5. Penginapan di Desa Wisata Pandean
[caption id="attachment_29346" align=alignnone width=1361] Sumber gambar: Kemenparekraf[/caption]
Di Trenggalek juga ada wisata alternatif yakni Desa Wisata Pandean. Di desa wisata ini Anda akan disuguhkan dengan berbagai macam atraksi. Seperti arum jeram, memetik buah ceplukan, jelajah desa, wisata kuliner, dan lain-lain.
Pengalaman yang berbeda akan Anda rasakan ketika berwisata di sini. Nuansa pedesaan yang masih asri dan wisata alam yang menarik siap menyambut Anda selama liburan. Maka tak ayal, jika wisata Desa Pandean masuk peringkat 50 besar dalam Anugrah Desa Wisata Indonesia (ADWI) pada tahun 2022.
Untuk menginap tak perlu khawatir, karena di sekitar desa wisata ini sudah tersedia penginapan. Seperti Penginapan Widodari yang bisa Anda dapatkan dengan harga Rp. 60.000 per malam. Tentu ini harga yang sangat murah. Anda bisa memesan langsung di tempat atau menghubungi nomor 085336516669 (Ririn).
Alamat: Taman Watu Kandang No.1, Bonsari, Pandean, Kec. Dongko, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.
Lokasi google maps: https://goo.gl/maps/TZMLqRhPaWUktsdAA
6. Penginapan Desa Wisata Duren Sari Sawahan
[caption id="attachment_29348" align=alignnone width=719] Sumber gambar: Desa Wisata Duren Sari[/caption]
Tak hanya di Desa Wisata Pandean, di Kecamatan Watulimo juga ada Desa Wisata yang juga telah menyediakan penginapan, yaitu Desa Wisata Duren Sari Homestay. Penginapan ini sangat tepat untuk Anda yang ingin menghabiskan waktu liburan di Trenggalek.
Penginapan ini berada di kawasan Desa Wisata Duren Sari Sawahan. Di desa wisata ini terdapat atraksi wisata alam. Anda akan disuguhkan dengan pemandangan hutan durian terluas di dunia.
Lokasi homestay ini hanya berjarak 7 km dari Pantai Prigi, 5 km dari Goa Lowo. Harga kamar yang ditawarkan pun sangat terjangkau yaitu mulai Rp80 ribu per malamnya. Homestay ini juga menyediakan ruang tamu, ruang santai serta parkir area.
Untuk pemesanan kamar Anda bisa menghubungi nomor (021) 2970 7601 atau melakukan pemesanan lewat OYO dan Tripadvisor.com.
Alamat: Tenggong, Sawahan, Watulimo, Trenggalek Regency, East Java.
Lokasi google maps: https://goo.gl/maps/6ehuCwxu7PvqujKE6
7. Griya Anggrek Hotel
[caption id="attachment_29347" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Griya Anggrek Hotel[/caption]
Salah satu kamar berdesain cukup estetik di Trenggalek adalah kamar milik Griya Anggrek Hotel. Guest house ini memiliki dapur bersama lengkap dengan peralatan memasak dan kulkas bersama, serta ruang makan dan bersantai yang nyaman.
Kamar-kamar di guest house ini memiliki fasilitas berupa TV, AC, lemari, meja rias, kamar mandi yang dilengkapi dengan shower, sandal, dan perlengkapan mandi gratis. Tarif per malam hotel ini dipatok mulai Rp 200.000 saja. Untuk pemesanan kamar Anda bisa menghubungi nomor 0813-3610-3899.
Alamat: Jalan Moh. Yamin, RT.04/RW.02, Sawahan, Sumber Gedong, Kec. Trenggalek, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.
Lokasi google maps: https://maps.app.goo.gl/wqmDSVzF1Aa2Ahkr9
8. Utama Hotel & Karaoke
[caption id="attachment_29335" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Utama Hotel Karaoke[/caption]
Menginap dan karaoke dengan harga terjangkau di Trenggalek bisa Anda dapatkan dengan menginap di Utama Hotel & Karaoke. Hotel ini bisa menjadi alternatif penginapan di Trenggalek dengan harga yang terjangkau.
Meski hanya memiliki satu kategori kamar, namun menginap di Utama Hotel & Karaoke sangat nyaman. Kamarnya luas dengan fasilitas lengkap seperti TV, AC, meja, gantungan baju dan kamar mandi lengkap dengan showernya.
[caption id="attachment_29336" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Utama Hotel Karaoke[/caption]Di hotel ini juga memiliki lobi yang dilengkapi dengan sofa yang nyaman dan bisa Anda jadikan tempat untuk bersantai. Untuk menginap di hotel ini, Anda hanya perlu membayar mulai Rp 120.000 per malamnya.
Untuk pemesanan kamar, Anda bisa menghubungi nomor (021) 29707601 dan juga bisa lewat OYO.
Alamat: UTAMA SPORT CENTER, Jalan Mayor Jenderal Sungkono No.78, Cengkong, Tamanan, Kec. Trenggalek, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.
Lokasi google maps: https://maps.app.goo.gl/wbVs6rNpFAZ58gTC6
9. Hotel Ratu
[caption id="attachment_29337" align=alignnone width=841] Sumber gambar: Chris Tian[/caption]
Penginapan ini beralamat di Jalan Raya Lintas Selatan, Karang, Wonocoyo, Panggul, Kabupaten Trenggalek. Lokasi penginapan ini dikatakan sangat strategis karena berada di pinggir jalan menuju Kabupaten Pacitan. Selain itu, letak Hotel Ratu Panggul juga cukup dekat dengan beberapa objek wisata, seperti Pantai Pelang dan Pantai Konang yang memang berada di kawasan Panggul.
Menurut penuturan beberapa pengunjung yang pernah singgah, Hotel Ratu adalah alternatif menarik bagi Anda yang mencari penginapan setelah berlibur ke pantai. Pasalnya, ini dikatakan menjadi satu-satunya hotel yang berlokasi di kawasan Panggul. Jadi, jika wisatawan kebetulan ‘terdampar’ di wilayah ini, bisa langsung meluncur ke Hotel Ratu, meski fasilitas yang disediakan terbilang minim.
[caption id="attachment_29338" align=alignnone width=1080] Sumber gambar: Casanova Sitohang[/caption]Lalu, berapa tarif menginap di Hotel Ratu? Menurut bocoran salah satu pengunjung, tarif untuk kamar dengan kipas angin mulai Rp 150.000 per malam. Sementara, tarif untuk kamar dengan AC berkisar Rp 200.000 per malam. Tarif tersebut dapat berubah-ubah. Untuk reservasi, Anda bisa datang langsung ke lokasi atau menghubungi nomor ponsel 0812 5466 3211 dan 0878 5672 5068.
Alamat: Jalan Raya Lintas Selatan, Karang, Wonocoyo, Kec. Panggul, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.
Lokasi google maps: https://maps.app.goo.gl/4k5mhNYhDEoPreh27
Itulah rekomendasi penginapan di Trenggalek yang bisa menjadi pilihan bermalam Anda saat liburan. Harga yang tertera bisa berubah-ubah. Ada baiknya sebelum datang ke penginapan Anda hubungi terlebih dahulu nomor yang tersedia. Semoga bermanfaat.
Kabar Trenggalek - Wisata