Bayi yang ditemukan warga Desa Ngrayung, Kecamatan Gandusari, Trenggalek, kini tengah menjalani perawatan intensif di RSUD dr. Soedomo Trenggalek. Bayi tersebut diterima pihak rumah sakit pada Minggu (15/12/2024) pukul 10.00 WIB.
Humas RSUD dr. Soedomo Trenggalek, Sujiono, menyampaikan bahwa kondisi bayi secara umum membaik meski sempat mengalami muntah. "Setelah menerima bayi itu, kami langsung memberikan perawatan secara intensif," ujarnya.
Dari hasil pemeriksaan, bayi tersebut memiliki berat badan 3,2 kilogram dan panjang tubuh 49 sentimeter. Saat ini, bayi dirawat di ruang intensif bayi, Ruang Matahari.
“Kondisi bayi cukup baik, tetapi masih mengalami muntah. Kami akan melakukan observasi lebih lanjut untuk memastikan perawatan yang optimal," tambahnya.
Berdasarkan pengamatan medis, bayi tersebut lahir dalam kondisi aterm, atau usia kandungan cukup bulan. Saat ini, tim medis terus melakukan pengawasan ketat demi memastikan kondisi bayi stabil.
Selain fokus pada perawatan, RSUD dr. Soedomo juga menjalin koordinasi dengan Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (Dinas P3A) Trenggalek untuk menangani kasus ini.
Kabar Trenggalek - Peristiwa
Editor:Bayu Setiawan