Kabar TrenggalekKabar Trenggalek
Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC / Click X icon to close

My Account

Kala Harga Cabai Naik, Warga Trenggalek Pilih Beli Cabai Kering Impor

  • 01 Mar 2025 10:00 WIB
  • Google News

    KBRT - Harga cabai di Trenggalek menyentuh Rp. 65.000 per kilogram, harga itu sebenarnya sudah mengalami penurunan dibanding dua hari lalu di harga Rp. 88.000 per kilogram, dengan harga yang fantastis warga memilih beli cabai impor.

    Faktor kenaikan harga di awal Bulan Ramadhan 2025 ini karena petani diduga mengalami gagal panen karena cuaca. “"Harga cabai kering tetap di Rp65 ribu per kilogram, dan banyak warga yang lebih memilih beli ini,” paparnya.

    Sementara itu, permintaan cabai kering impor meningkat tajam. Jika sebelumnya hanya terjual sekitar lima kilogram per hari, kini bisa mencapai 10 kilogram atau lebih.

    Selain cabai rawit, beberapa komoditas lain juga mengalami kenaikan harga, meskipun tidak setinggi cabai. Harga bawang merah saat ini mencapai Rp. 34.000 per kilogram, sementara bawang putih berada di angka Rp. 40.000per kilogram.

    ADVERTISEMENT
    Migunani

    "Harga telur sempat naik ke Rp. 29.000 per kilogram, tapi sekarang turun jadi Rp. 28.000. Biasanya harga normalnya di Rp. 24.000," tambahnya.

    Siti mengungkapkan bahwa kenaikan harga cabai rawit tahun ini lebih tinggi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

    "Biasanya menjelang puasa memang naik, tapi tidak setinggi ini. Tahun lalu hanya mencapai Rp. 60.000 per kilogram, berbeda dengan tahun ini yang hampir tembus Rp. 90.000," imbuhnya.

    Kabar Trenggalek - Ekonomi

    Editor:Zuhri

    ADVERTISEMENT
    Lodho Ayam Pak Yusuf