Daftar Isi [Show]
Cara Mencuci Sepatu
1. Sepatu Kulit
[caption id="attachment_61874" align=alignnone width=1280] Sepatu kulit perlu perlakuan khusus agar tidak mudah rusak/Foto: Canva[/caption]Cara mencuci sepatu yang pertama adalah mencuci sepatu yang terbuat dari bahan kulit. Sepatu kulit terkenal dengan kualitasnya yang unggul. Di satu sisi, cara mencucinya juga harus hati-hati sebab rentan rusak jika kena air.Untuk mencucinya kamu bisa menggunakan kain lap berbahan katun kemudian dimasukan ke dalam air. Setelah itu kain lap itu kamu peras hingga sedikit kering dan gosok-gosokkan pada bagian sepatu yang kotor.Selain itu, kamu bisa menambahkan sampo atau sabun jika nodanya cukup membandel. Namun pastikan juga gunakan sabun cair, hindari sabun bubuk karena bisa merusak tekstur kulit sepatu.Setelah dirasa sudah bersih bisa diangin-anginkan agar kering dan sepatu siap dipakai.Tapi biasanya ada kendala lain saat sepatu sudah kering, permukaan yang tergores bakal terlihat dengan jelas. Kamu bisa menghilangkan goresan itu dengan shoe polish yang bisa dibeli di toko-toko online.Cara mencuci sepatu kulit juga bisa menggunakan bahan dapur. Salah satunya adalah menggunakan air dan cuka. Setelah itu, celupkan kain atau lap pada campuran air tersebut, lalu keringkan dengan dilap kain kering.2. Sepatu Leather
[caption id="attachment_61875" align=alignnone width=1280] Sepatu leather yang mengkilat rawan tergores saat dicuci/Foto: Canva[/caption]Sepatu yang terbuat dari bahan lak atau glossy adalah sepatu patent leather. Bahan ini mirip dengan kulit, namun lebih halus dan berkilau. Oleh karena itu, perlu memperhatikan cara membersihkan sepatu ini dengan baik.Gunakan kain yang lembut untuk membersihkan sepatu patent leather, agar tidak merusak permukaannya. Kain bisa menghilangkan debu atau kotoran yang besar. Kamu juga bisa memakai kapas untuk membersihkan bagian yang kecil atau sulit dijangkau.Saat menghapus noda, kamu bisa memakai vaselin yang lembut dan membuat sepatu tetap berkilau. Selain itu, kamu juga bisa memakai semprotan khusus sepatu atau semprotan pembersih kaca untuk menjaga kilauan bahan sepatu.3. Sepatu Suede
[caption id="attachment_61876" align=alignnone width=1280] Sepatu suede yang berbahan bludru/Foto: Canva[/caption]Sepatu yang berbahan suede atau beludru harus dibersihkan dengan hati-hati. Bahan beludru ini sangat rentan rusak dan rontok. Pastikan membersihkan sepatu dengan sangat lembut.Gunakan sikat yang lembut untuk membersihkan sepatu. Lalu gunakan sabun yang lembut dan tidak terlalu banyak alkohol. Untuk lebih aman, gunakan sikat gigi yang lembut.Saat menyikat, usapkan sikat dengan arah yang sama. Hal ini dilakukan agar tekstur beludru tidak rusak. Untuk noda yang susah hilang, kamu bisa membersihkan dengan cuka putih.4. Sepatu Kanvas atau Sneakers
[caption id="attachment_61877" align=alignnone width=1280] Membersihkan sepatu sneakers dari noda setelah seharian dipakai/Foto: Canva[/caption]Sepatu sneakers adalah sepatu yang sering dipakai. Sepatu ini memiliki bahan yang terbuat dari kanvas. Bahan ini sangat gampang dibersihkan, seperti kain pada umumnya.Namun untuk menjaga kanvas tetap awet, sebaiknya gunakan air hangat yang dicampur dengan sabun. Lalu rendam sepatu sebentar saja. Setelah itu gosok dengan sikat lembut secara pelan-pelan.Sepatu dengan bahan kanvas ini juga sangat cepat kering. Bagian sol sepatu bisa dibersihkan dengan diberi air hangat saja. Kemudian jemur sepatu, tapi jangan sampai terkena sinar matahari langsung.Hindari Mengeringkan Sepatu di Bawah Terik Matahari
Setelah dicucui bersih, tak kalah pentingnya adalah tahapan pengeringan. Untuk mengeringkan sepatu agar awet dan terlihat seperti baru dengan menghindari terik matahari langsung.Panas matahari langsung bisa menyebabkan warna sepatu luntur dan tampak kusam. Selain itu, bahan dasar sepatu mudah lapuk dan robek karena mengalami perubahan suhu secara drastis.Untuk mengakalinya, kamu bisa menutupi sepatumu dengan tisu kering saat dijemur di bawah terik matahari.Selain itu, jemur saat pukul enam hingga Sembilan pagi, karena cahaya matahari saat itu tidak terlalu panas.Selain itu, kamu bisa mengeringkan sepatu dengan bantuan hair driyer, kemudian setelah cukup kering di angin-anginkan.Perlu dicatat juga, hindari menaruh sepatu pada tempat-tempat lembab. Karena kelembaban bisa menimbulkan jamur pada permukaan sepatu.Jika perlu, kamu bisa menambahkan silica gel untuk mengatur kelembaban sepatu dan untuk menghindari pertumbuhan jamur.Demikian artikel tentang cara mencuci sepatu yang baik agar lebih awet. Semoga bermanfaat.Kabar Trenggalek - Edukasi