Kabar TrenggalekKabar Trenggalek
Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC / Click X icon to close

My Account

Awal Ramadhan, Jumlah Wisatawan Pantai Mutiara Merosot Tajam

  • 02 Mar 2025 10:00 WIB
  • Google News

    KBRT - Objek Wisata Pantai Mutiara mengalami penurunan jumlah wisatawan pada awal puasa, Sabtu (01/03/2025). Akhir pekan yang biasa banyak wisatawan berkunjung, berbeda saat awal Ramadhan ini. Pengunjung yang rata-rata berasal dari luar Kota Trenggalek memilih untuk menikmati momen awal Ramadhan bersama keluarga di rumah.

    “Puasanya baru mulai, pengunjung disini ya turun drastis mas, paling dapat 30-an pengunjung hari ini” ujar Marsum (60) Bagian Humas Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pantai Mutiara Desa Tasikmadu

    Pada waktu akhir pekan hari sabtu dan minggu, jumlah pengunjung yang pergi berlibur ke Pantai Mutiara rata-rata bisa mencapai sekitar 1.500 pengunjung dalam sehari. Pemandangan yang indah serta Pantai yang bersih membuat Pantai Mutiara banyak dikunjungi wisatawan.

    “Rata-rata per bulannya itu ada 25.000 pengunjung, kalau rame ya bisa mencapai 50.000, kalau wisata itu fluktuatif mas,” ujarnya.

    Pantai Mutiara dapat menampung sekitar 3.000 wisatawan dalam sekali waktu. Akses parkir yang cukup tergolong luas dapat menampung sekitar 200 kendaraan roda 4 dalam sekali waktu. Marsum menjelaskan selama bulan Ramadhan Pantai Mutiara masih beroperasi seperti biasa. 

    ADVERTISEMENT
    Migunani

    Di dalam  Wisata Pantai Mutiara sendiri terdapat sekitar 15 homestay serta beberapa kedai makanan yang dapat dinikmati oleh wisatawan.

    “Pengunjung harap menjaga ketertiban dan kebersihan serta menjaga etika makan siangnya, saat puasa ini beda dengan hari-hari biasa,” tandasnya

    Selain dapat bermain air, Pantai Mutiara sendiri menawarkan banyak sekali wahana yang dapat dinikmati, seperti Jetski, Speed boat, banana boat, dan lain sebagainya, tentu dengan ada biaya tambahan yang bervariasi.

    Harga tiket masuk ke Pantai Mutiara sendiri dibanderol dengan harga Rp 15.000 per orang serta biaya parkir dengan harga Rp 2.000 untuk roda 2, Rp 5.000 untuk roda 4, dan Rp 10.000 untuk roda 6.

    Kabar Trenggalek - Peristiwa

    Editor:Zamz

    ADVERTISEMENT
    Lodho Ayam Pak Yusuf