Kabar TrenggalekKabar Trenggalek
Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC / Click X icon to close

My Account

5 Cara Menghilangkan Bau Asap Pada Pakaian

  • 15 Jan 2023 04:33 WIB
  • Google News

    Setiap orang menginginkan pakaiannya wangi. Pakaian yang wangi dapat menunjang penampilan dan meningkatkan rasa percaya diri. Namun, saat beraktivitas seperti merokok, terkadang pakaian menjadi berbau asap.

    Oleh karena itu, kita perlu mengetahui cara menghilangkan bau asap pada pakaian. Sehingga, penampilan kita lebih maksimal dan dapat meningkatkan rasa kepercayaan diri.

    Selain itu, saat bau wangi, kita nyaman memakainya sepanjang hari. Berbeda saat pakaian kita bau asap, kita menjadi tidak nyaman untuk memakainya dan ingin cepat-cepat ganti pakaian.

    Namun, daripada buru-buru mengganti pakaian, berikut cara menghilangkan bau asap pada baju.

    1. Semprot dengan Parfum

    Menyemprot dengan parfum adalah cara paling mudah untuk menghilangkan bau asap rokok pada baju. Cukup disemprotkan secukupnya, bau asap menjadi tersamarkan.

    Selain itu, parfum juga mudah dibawa ke mana-mana, sehingga praktis untuk digunakan.

    2. Angin-Anginkan

    Mengangin-anginkan pakaian juga bisa menghilangkan bau asap pada pakaian. Cukup gantung baju pada hanger dan taruh di tempat yang sirkulasi udaranya baik.

    Sirkulasi udara yang baik dapat menghilangkan bau asap pada pakaian. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, angin-anginkan sekitar 20 menit. Baju siap dipakai kembali.

    3. Menabur Bedak

    Siapa sangka, bedak tak hanya bisa digunakan sebagai kosmetik untuk merias wajah. Ternyata juga bisa dipakai untuk menghilangkan bau asap pada baju.

    ADVERTISEMENT
    Migunani

    Caranya dengan ditaburi bedak secukupnya pada area yang berbau. Kemudian, diamkan selama satu menit, lalu kibas-kibaskan.

    Kita perlu hati-hati pada pakaian berwarna putih. Karena warna pada bedak bisa menempel pada kain dan meninggalkan noda. Sebaiknya, jika kainnya berwarna putih, pakai bedak yang berwarna putih juga.

    4. Semprot Pakai Alkohol

    Alkohol merupakan cairan kimia yang mudah bercampur dan mudah menguap. Kemampuan alkohol ini dapat digunakan untuk menghilangkan bau asap pada pakaian.

    Semprotkan alkohol dengan kadar 70% atau lebih ke area baju yang bau asap. Kemudian biarkan beberapa saat.

    Bau pada pakaian akan terserap oleh alkohol dan akan ikut menguap. Ulangi beberapa kali penyemprotan jika bau asap masih terasa.

    Bila perlu, semprotkan minyak wangi agar pakaian terasa lebih segar.

    5. Semprotkan Cuka

    Jika bau asapnya terasa begitu kuat, maka bisa menggunakan cuka. Caranya dengan menyemprotkannya pada pakaian yang bau asap. Kemudian biarkan beberapa saat.

    Selain itu, cuka dapat menghilangkan bau asap dengan mudah.

    Biasanya, cuka akan meninggalkan aromanya yang khas. Untuk menyamarkan bisa disemprotkan menggunakan parfum atau esensial oil.

    Demikian cara menghilangkan bau asap pada pakaian. Semoga bermanfaat.

    Kabar Trenggalek - Gaya Hidup

    ADVERTISEMENT
    Lodho Ayam Pak Yusuf