Kabar Trenggalek - Musim penghujan telah tiba dan bersamaan udara yang dingin membuat kita malas beraktivitas.Terkadang malas beraktivitas akan menyebabkan metabolisme tubuh menurun. Alhasil tubuh kita akan mudah diserang penyakit.Tak ayal, saat musim penghujan banyak orang yang terkena penyakit seperti batuk dan flu. Dan juga bisa lebih parah seperti demam berdarah yang disebabkan oleh gigitan nyamuk.Tak hanya itu, terkadang kita sering lupa membawa mantel atau payung saat berpergian. Alhasil kita akan kehujanan dan membuat tubuh menjadi drop. Dan bisa membuat kita sakit.Untuk melalui musim penghujan, maka kita memerlukan sebuah persiapan supaya tidak terkena penyakit. Maka dari itu, Kabar Trenggalek akan membagikan tips-tips untuk menjaga kesehatan saat musim penghujan. Berikut tips-tipsnya:
1. Tetap Cuci Tangan
Mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir harus tetap di lakukan saat musim penghujan. Sebab, saat musim penghujan bakteri dan virus penyebab penyakit berkembang biak dengan cepat. Sehingga kemungkinan tertular dari benda-benda yang anda pegang cukup tinggi.Biasanya, kebiasaan orang-orang saat cuci tangan menjadi jarang dan malas saat musim penghujan. Berbagai alasan membuat orang enggan cuci tangan, salah satunya karena hawa dingin yang membuat enggan menyentuh air.Hal itu adalah kebiasaan yang buruk. Karena dengan tidak mencuci tangan setelah beraktifitas sama saja mengiyakan sakit karena bakteri dan kuman yang menempel di tangan.Dengan mencuci tangan maka anda sudah satu langkah dalam mencegah penyakit. Selain itu, tangan akan menjadi bersih dan resiko tertular atau terkena penyakit menjadi lebih rendah.
2. Jangan Sentuh Wajah
Bakteri penyebab flu biasanya menginfeksi orang lewat mata, hidung, dan mulut. Mengurangi frekuensi menyentuh wajah, dapat meminimalisir terkena sakit flu.Maka, usahakan untuk menahan diri dari keinginan mengucek mata atau mengusap keringat di dahi. Kecuali jika anda menggunakan kain atau tisu yang tidak ada kontak langsung dengan tangan.
3. Hindari Kubangan Air
Saat di musim penghujan akan banyak kita temukan kubangan air. Entah di jalan berlubang atau selokan yang mampet. Biasanya kubangan seperti ini menjadi tempat favorit kuman dan virus untuk berkembang biak.Hindari sentuhan langsung dengan kubangan air kotor untuk menghindarkan diri dari penyakit.
4. Konsumsi Makanan Sehat
Tubuh kita memerlukan sumber energi untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Maka dari itu kita harus memilih makanan yang sehat supaya tubuh kita sehat dan tetap vit untuk beraktivitas. Terutama untuk menjaga metabolisme tubuh untuk menghadapi cuaca saat musim penghujan.Beberapa sumber makanan yang sehat bisa Anda dapatkan dari sayur hijau, daging merah, kacang-kacangan, dan buah. Sebaiknya, Anda mengolah makanan dari bahan yang masih segar. Hindari mengkonsumsi makanan cepat saji secara berlebihan.Dan juga, dengan mengolahnya sendiri anda dapat mengetahui nutrisi apa saja yang masuk ke dalam tubuh. Selain itu dengan mengolahnya sendiri anda dapat menyesuaikan makanan dengan selera sendiri.
5. Hindari Nyamuk
Nyamuk merupakan serangga kecil yang biasanya hidup dengan menghisap darah. Saat menghisap darah manusia, gigitannya akan meninggalkan rasa gatal dan benjolan. Tak hanya itu, beberapa jenis nyamuk bisa menularkan penyakit seperti demam berdarah.Saat musim penghujan nyamuk akan berkembang biak lebih cepat, karena banyak genangan air yang menjadi tempat berkembang jentik-jentik nyamuk.Periksa tempat-tempat yang berpotensi ada genangan airnya. Dan juga jagalah kebersihan di sekeliling rumah agar tidak dijadikan sarang nyamuk berkembang biak.
6. Minum Air Putih
Saat udara dingin akan membuat enggan kita meminum air putih. Padahal tubuh kita selalu memerlukan air untuk beraktivitas.Dengan kekurangan minum air putih akan menyebabkan dehidrasi. Dan bisa juga menimbulkan penyakit-penyakit yang disebabkan oleh kekurangan minum air putih.Maka dari itu, penting bagi kita untuk senantiasa minum air putih saat musim penghujan sekaligus.Nah, itulah tips-tips yang Kabar Trenggalek bagikan untuk menjaga kesehatan tubuh saat musim penghujan. Semoga kita semua tetap sehat.