Kabar TrenggalekKabar Trenggalek
Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC / Click X icon to close

My Account
ADVERTISEMENT
Fighter 2024

Rekomendasi Self Improvement: Genre Buku Non Fiksi Paling Laris

  • 21 Dec 2024 13:00 WIB
  • Google News

    Self improvement merupakan salah satu genre buku yang menggeliat di kalangan penggemar buku  beberapa tahun terakhir. Tidak mengherankan, bermunculan penulis-penulis buku dengan genre serupa baik dari dalam negeri maupun luar negeri.

    Buku self improvement berkaitan erat dengan kesehatan mental, pemulihan diri, kesadaran diri, mengatasi kecemasan, depresi dan stress. Di Indonesia sendiri penulis buku self improvement kian marak, seperti: Alvi Syahrin, Syahid Muhammad, dr. Jiemy Ardian, Sp.Kj, dan masih banyak lagi.

    Di bawah ini merupakan rekomendasi self improvement ditulis oleh penulis Indonesia yang cocok jadi teman liburan akhir tahun.

    Tumbuh dari Luka karya Indra Sugiarto

    Tumbuh-dari-Luka-Instagram-@tumbuhdariluka
     

    Buku yang dilabeli dengan National Best Seller ini memuat fase-fase dalam kehidupan manusia yang relate dengan banyak orang sehingga mudah untuk menempatkan buku ini sebagai teman baca dikala luang.

    Ayah, Ini Arahnya Kemana ya? Karya Khoirul Trian

    Ayah-Ini-Arahnya-Ke-Mana-Ya-.-Instagram-@chuwreads
     

    Buku yang bikin nangis bombay karena berisi kerinduan terhadap ayah ini disajikan dalam tulisan yang hangat bagi seseorang yang kehilangan ayahnya. Betapa sosok ayah yang tidak melahirkan menempati ruang terkuat dalam sebongkah hati. Sehingga ketiadaannya akan menimbulkan lubang yang besar.

    Merawat Luka Batin karya dr. Jiemy Ardian, Sp.Kj

    Merawat-Luka-Batin-Instagram-@ruangbacafani
     

    dr. Jiemy Ardian adalah seorang psikiatri di Siloam Hospitals Bogor yang dalam bukunya membahas pentingnya merawat luka batin karena disinyalir menjadi salah satu pengaruh dalam kehidupan individu. Menurut penulis ini, uniknya dari luka batin yang dialami oleh setiap orang adalah ada individu yang selalu merasa baik-baik saja karena terbiasa memendam dengan diam.

    Hal inilah yang patut untuk disembuhkan, karena sejatinya luka batin adalah perlu diterima keberadaannya sehingga dapat disembuhkan.

    Loneliness karya Alvi Syahrin

    Loneliness-Instagram-@lanroujay
     

    Alvi Syahrin merupakan salah satu penulis Indonesia yang paling produktif menulis buku bertema self improvement. Salah satu bukunya yang berjudul Loneliness dimana merupakan sekuel dari buku Insecurity menjadi salah satu buku yang paling banyak diminati oleh pembaca.

    Cover yang kece juga menambah daya tarik lainnya dari buku karya penulis ini. Tidak mengherankan jika sekuel dari buku Insecurity ini masih banyak peminat hingga saat ini.

     

    Editor:Danu S