Keindahan Wisata Pantai Kebo Trenggalek, Rekomendasi Liburan Saat Covid-19 Mereda
Kabar Trenggalek -Wisata Pantai Kebo Trenggalek yang terletak di Desa Ngulungwetan, Kecamatan Munjungan, memiliki pesona keindahan alam yang menarik untuk dikunjungi. Patut disayangkan jika anda berada di Trenggalek tapi tidak mengunjungi wisata pantai yang mempunyai keindahan alam yang asri ini, Jumat (15/10/2021).Pandemi Corona Virus Disaese (Covid-19) saat ini mulai mereda. Tinggal menunggu waktu pembukaan tempat wisata di Trenggalek. Salah satu tempat wisata yang menjadi rekomendasi adalah wisata Pantai Kebo.Pantai Kebo merupakan ladang yang hijau yang memiliki pemandangan indah. Tak sedikit juga kerbau yang sedang berjemur di sekitar pantai. Oleh karena itu, warga Munjungan menamai pantai ini sebagai Pantai Kebo.Ombak yang terdapat di pantai ini juga tidak terlalu besar. Sehingga memungkinkan bagi para wisatawan untuk dapat berenang dan juga bermain air di Pantai Kebo.Baca juga: Menikmati Kesejukan Wisata Kali Temon TrenggalekSaat berkunjung Pantai Kebo, ada beragam kegiatan wisata yang dapat anda lakukan bersama teman maupun keluarga. Seperti menikmati air laut dengan cara bermain air laut, berenang-renang, maupun hanya sekedar untuk berjemur sambil keindahan panorama hamparan laut luas.Pantai Kebo sudah viral media sosial, dan sering menjadi sorotan terkait keindahan Pantai Kebo. Seperti yang dikatakan Bahtiar, salah satu penikmat wisata Trenggalek.[caption id="attachment_4171" align=aligncenter width=821] Suasana wisata Pantai Kebo Trenggalek saat terjadi fenomena kulminasi matahari/Foto: Kabar Trenggalek[/caption]"Pas waktu wisata dibuka, saya sempat camping di sana. Memang tempatnya indah dan pemandangan yang asyik. Apalagi udaranya sangat sejuk dan angin pantai juga tidak kencang banget," kata Bahtiar saat bercerita.Bahtiar berkata, ada dua akses jalan yang bisa ditempuh untuk menuju pantai kebo. Pertama, dari jalur Kecamatan Kampak-Munjungan. Kedua, dari jalur Kecamatan Panggul-Munjungan.Baca juga: Menikmati Sensasi Ayam Ungkep Mbah Wandi, Masakan Khas Pule Trenggalek"Kalau menurut saya, lewat Panggul - Munjungan. Karena jalannya tidak ekstrim dan lebih tenang saja kalau lewat jalur Panggul-Munjungan," terangnya.Bila anda datang pada saat sore hari, maka anda sangat beruntung karena akan dapat menyaksikan betapa indahnya panorama saat matahari tenggelam dari Pantai Kebo.Pantai Kebo masih sangat terjaga keasrian dan kealamiannya. Karena belum terdapat aktivitas yang dapat merusak keindahan pantai ini.
Kabar Trenggalek Hadir di WhatsApp Channel Follow