Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Saring Atlet Terbaik, IMUT Futsal Competition Kembali Digelar

Ikatan Mahasiswa Unesa Trenggalek (IMUT) kembali mengelar IMUT Futsal Competition untuk SMA sederajat di Utama Sport Center (USC), Trenggalek, Kamis, (18/01/2024).IMUT Futsal Competition diikuti 21 tim dari 15 sekolah. Kompetisi futsal ini diselenggarakan berturut selama tiga hari, mulai pukul 8 pagi hingga pukul 4 sore.Koordinator IMUT, Muhammad Irsyad Kamal, menyampaikan kompetisi futsal antar SMA sederajat di Trenggalek ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antar sekolah.Mengusung tema ‘Mendorong Semangat Generasi Muda Berkompetisi yang Sehat dalam Olahraga Futsal’, Irsyad menerangkan kegiatan kompetisi ini juga memantik potensi munculnya atlet terbaik.“Ini juga menyaring atlet terbaik dari Trenggalek untuk diterbitkan di tingkat yang lebih tinggi,” terang Irsyad.Irsyad menambahkan, IMUT Futsal Competition merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan tiap bulan Januari. Selain itu, IMUT memiliki beberapa agenda pengabdian masyarakat. Seperti kegiatan di sektor pendidikan formal hingga lingkup lingkungan hidup.“Ada pengabdian masyarakat. Ini didasarkan pada Tri Dharma Perguruan Tinggi sehingga Mahasiswa UNESA Trenggalek ikut andil dalam pembangunan masyarakat. Terkhusus wilayah Kabupaten Trenggalek,” ungkap mahasiswa jurusan Teknik Informatika itu.Sementara itu, Ketua Pelaksana IMUT Futsal Competition, Ilham Satrio, menuturkan tak ada kendala yang berarti saat mempersiapkan kompetisi futsal ini.“Yang lumayan, ya, pengoordinasian antar suporter saja,” jelasnya.Ilham berharap, IMUT Futsal Competition menjadi pengalaman berharga bagi peserta, sekaligus memupuk semangat olahraga dan persahabatan.“Kami juga berharap agar IMUT Futsal Competition dapat menjadi wahana inspirasi bagi pengembangan bakat futsal di Trenggalek,” imbuh mahasiswa berusia 21 tahun itu.Di sisi lain, Bima Pradita, peserta dari SMAN 2 Trenggalek, turut menyampaikan antusiasmenya menyambut kompetisi futsal ini.“Selain ingin juara satu, saya juga ingin membanggakan nama sekolah, ingin membanggakan orang tua dengan hobi saya,” ucap Bima disertai harapan atas capaian timnya.“Meski [tim lawan] kompetitif, tapi semoga kami nanti bisa dapat juara,” tukas Bima.