KBRT - Tidak salah apabila kelapa tanaman multiguna. Hal ini terkait dengan pemanfaatannya untuk berbagai kebutuhan, baik itu sebagai obat, ramuan kecantikan, maupun pemanfaatan yang lainnya.
Kelapa banyak tumbuh di daerah pesisir pantai. Banyak pula yang mengolah buah kelapa dan airnya menjadi obat alternatif beberapa penyakit.
Daftar Isi [Show]
Herbal Alami dari Kelapa
Kelapa dapat digunakan untuk mengobati beberapa macam penyakit antara lain keracunan, panas dalam, sakit panas, demam berdarah, morbili, influenza, kencing batu, sakit saat haid, cacing kremi, sakit gigi, ubanan, dan ketombe.
Berikut ini pemanfaatan kelapa sebagai obat beberapa penyakit, dilansir dari buku Kelapa: Tanaman Multiguna karya Winarti.
Keracunan
Untuk mengobati keracunan yang digunakan adalah air kelapa hijau. Resep ini sudah digunakan oleh masyarakat sejak dahulu. Air dari satu butir kelapa diminumkan bagi penderita keracunan sampai habis.
Sakit Panas Dalam
Sebagai obat panas dalam, satu butir kelapa hijau dilubangi ujungnya kemudian satu butir telur kampung yang masih mentah dipecah, dibuang kulitnya lalu dimasukkan dalam kelapa tersebut. Air tersebut diminumkan kepada penderita pada siang hari.
Sakit Panas
Sakit panas dapat diobati dengan mencampur satu gelas air kelapa muda dengan satu sendok madu dan diaduk sampai rata. Campuran tersebut untuk dewasa diminum dua kali sehari pagi dan sore, sedangkan untuk balita diminumkan dua kali sehari sebanyak setengah cangkir.
Demam Berdarah
Untuk mengobati demam berdarah, satu butir kelapa hijau dilubangi ujungnya kemudian masukkan perasan jeruk nipis dan aduk sampai rata. Cara menggunakannya dengan diminumkan pada penderita sebanyak dua kali sehari, pagi dan sore.
Kencing Batu
Untuk mengobati kencing batu, gunakan satu butir kelapa hijau yang dilubangi ujungnya kemudian masukkan telur kampung yang masih mentah dan aduk sampai rata. Campuran tersebut diminumkan pada pasien sebanyak dua kali sehari, pagi dan sore.
Mengurangi Sakit Waktu Haid
Bagi wanita yang sering mengalami rasa sakit saat haid, gunakanlah cara berikut ini untuk mengurangi rasa sakit yang sering timbul. Caranya yaitu dengan meminum satu gelas air kelapa hijau yang dicampur dengan satu potong gula aren.
Kedua bahan tersebut dicampur dan diaduk sampai merata. Minum campuran tersebut dua kali sehari sebanyak satu gelas, pagi dan sore, selama tiga hari berturut-turut.
Influenza
Untuk mengobati influenza, seperempat butir buah kelapa diparut dicampur dengan satu rimpang kencur sebesar ibu jari yang juga diparut. Campuran tersebut ditambah satu gelas air masak dan diperas untuk diambil airnya. Cara menggunakannya dengan diminum satu kali sehari.
Morbili
Morbili merupakan nama Latin dari penyakit campak. Nama lainnya adalah tampek (Betawi), gabagan (Jawa), mazalen (Belanda), dan measles (Inggris). Penyakit ini sangat berbahaya untuk bayi dan anak karena disertai komplikasi bronchopneumoni yang menyebabkan kematian pada bayi dan anak.
Bahan-bahan yang digunakan untuk mengobati penyakit ini adalah dua helai daun kelapa kering, setengah genggam daun krokot, setengah rimpang dringo bengle, setengah genggam daun petai cina, dan adas pulawaras secukupnya.
Cara membuatnya adalah semua bahan tersebut ditumbuk bersama sampai halus. Hasil tumbukan tersebut digunakan sebagai bedak untuk seluruh tubuh si penderita.
Mengusir Cacing Kremi
Untuk mengusir cacing kremi, bahan-bahan yang diperlukan adalah seperempat butir buah kelapa dan satu buah wortel. Bahan-bahan tersebut diparut kemudian dicampur jadi satu.
Campuran tersebut ditambah 1 gelas air kemudian diperas dan disaring. Minumkan ramuan tersebut kepada penderita pada malam hari menjelang tidur.
Sakit Gigi Berlubang
Tempurung (batok) kelapa dapat digunakan untuk mengobati gigi berlubang. Caranya adalah tempurung kelapa dibakar dan minyak yang keluar di pinggir api diambil dengan kapas dan digulung sebesar lubang gigi. Cara menggunakannya adalah kapas tersebut dimasukkan ke dalam lubang gigi yang sakit.
Disentri
Gejala penderita disentri selain kaki pegal, demam tinggi, tinja berlendir dan bercampur darah, serta sering buang air dengan urine berwarna keruh (gelap). Agar urine kembali jernih dan disentri cepat sembuh, coba minum air kelapa hijau secara teratur pagi dan sore hari. Bila warna urine kembali normal, hentikan minum air kelapa muda.
Gatal-Gatal Akibat Eksim
Rendam satu genggam beras dalam air kelapa muda yang masih ada dalam tempurung selama 67 jam. Jika sudah terasa asam, lalu angkat. Giling beras asam rendaman tadi hingga menjadi bubur halus.
Oleskan bubur beras tadi pada bagian tubuh yang terasa gatal, ruam, luka, eksim, atau telapak kaki pecah-pecah. Lakukan setiap hari secara teratur selama 34 hari. Kulit pun akan sehat dan bebas dari gatal.
Luka Bakar
Campur satu sendok teh bubuk kunyit dengan air kapur sirih. Tambahkan air kelapa, lalu oleskan pada bagian tubuh yang terluka bakar atau terkena minyak dan air panas. Rasa panas akibat terbakar pun akan segera hilang dan tidak meninggalkan bekas melepuh.
Kabar Trenggalek - Edukasi
Editor:Zamz