Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Masih Menjadi Mahasiswa Pasif? Padahal ada 3 Manfaat Bertanya di Kelas

Dalam kegiatan perkuliahan, setiap dosen bisa dipastikan membuka sesi diskusi atau tanya jawab. Namun sayangnya, masih banyak mahasiswa yang enggan bertanya atau memberikan tanggapan di momen tersebut.

Padahal, mahasiswa bisa mendapatkan manfaat bertanya di kelas. Alasan yang biasanya menghalangi mahasiswa aktif dalam kegiatan diskusi saat kuliah kalau tidak malu, ya, tidak mau dikatain 'mahasiswa ambis' atau 'mahasiswa cari muka'.

Tidak dipungkiri, hal seperti itu masih biasa kita jumpai di mindset mahasiswa saat ini. Padahal dengan aktif bertanya di jam kuliah ada manfaat yang bisa didapatkan mahasiswa.

Jika mahasiswa tidak aktif di kelas, suasana akan menjadi sepi dan suasana perkuliahan tidak ideal.

Padahal, jika diperhatikan dengan seksama, salah satu esensi dari perkuliahan adalah sebagai wahana berdiskusi dan bertanya menjadi bagian tak bisa lepas dari momen diskusi.

Alasan Harus Bertanya di Kelas Saat Perkuliahan

1. Mendapat Nilai Tambah

Biasanya dosen memberikan nilai tambah kepada mahasiswa yang aktif bertanya di kelas. Karena dosen menilai mahasiswa tersebut aktif dan antusias terhadap mata kuliah yang diampu.

Selain itu, biasanya dosen juga senang dengan pertanyaan mahasiswa yang berbobot. Hal itu menunjukan seorang mahasiswa memiliki wawasan dan fokus dalam menyimak materi.

2. Melatih Public Speaking

Untuk bisa berbicara di depan khalayak ramai tidak mudah. Karena perlu proses berlatih berbicara di muka umum atau public speaking.

Salah satu cara melatih public speaking adalah dengan aktif bertanya di ruang kelas saat ada perkuliahan. Karena pemirsa yang dihadapi nanti tidak terlalu banyak. Kalaupun salah juga tidak apa-apa, karena kuliah juga sebagai sarana belajar.

3. Memperjelas Materi

Kemudian, manfaat bertanya di kelas yang selanjutnya adalah memperjelas pengetahuan dari materi yang disampaikan dosen.

Saat di kelas kamu bisa menanyakan perihal yang kurang dipahami. Sehingga nanti dosen bisa memberikan tanggapan dari pertanyaan yang kamu ajukan.

Bisa jadi jika pertanyaan yang kamu ajukan, dosen akan menjadikan bahan diskusi bersama di ruang kelas. Sehingga kamu bisa mendapatkan berbagai pandangan dari temanmu juga.

Inilah tiga alasan penting kenapa kamu, sebagai mahasiswa harus aktif bertanya di kelas. Semoga bermanfaat.