Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Lucu, Warga Trenggalek Parodikan Perdukunan Gus Samsudin Jadab

Arena Parfum
Kabar Trenggalek - Pembongkaran praktek perdukunan Gus Samsudin Jadab Blitar berujung panjang. Selain menjadi perbincangan kalangan masyarakat praktek perdukunan Gus Samsudin juga menarik dijadikan konten parodi, Rabu (10/08/2022).Sebelumnya, Gus Samsudin sering memamerkan kesaktiannya melalui channel YouTube dan sebulan lalu dibongkar oleh pesulap merah dengan cara datang ke padepokan di Blitar.Aksi geruduk pesulap merah ke padepokan Gus Samsudin diparodikan oleh youtuber Trenggalek, Bapak Mustofa Kepala Jenggot.Disinyalir, Egen atau Bapak Mustofa Kepala Jenggot melalui kanal YouTube-nya  memparodikan proses Pesulap Merah datang ke padepokan 'Nur Dzat Sejati'.[caption id="attachment_17633" align=aligncenter width=1038]Gus Samsudin dan Pesulap Merah diparodikan warga Trenggalek Gus Samsudin dan Pesulap Merah diparodikan warga Trenggalek/Foto: Tangkapan layar[/caption]"Kali ini kami akan pembuktian di rumah gus Samsudin, karena kalau tidak ada pembuktian bisa menjadi fitnah di bumi maupun planet," kata Egen yang menyamar menjadi pesulap merah.Unggahan kanal YouTube Bapak Mustofa Kepala Jenggot, dengan judul "Pembuktian Pusaka Petir Oleh Pesulap Merah" kini telah ditonton 5 ribu, suka sebanyak 297, dan terus bertambah.Pembuktian pusaka petir itu ternyata sangat mengandung tawa. Karena pusaka petir yang dibuat egen sangat besar dan ada kerlip lampu yang menyala."Dalam video viral di TikTok Gus Samsudin nampak sedang mengobati pasien dengan pusaka petir namun bagi saya ini perlu pembuktian," lanjut Egen dalam parodinya itu.[caption id="attachment_17632" align=aligncenter width=1170]Ayam celengan sebagai alat parodi tentang Gus Samsudin Ayam celengan sebagai alat parodi tentang Gus Samsudin/Foto: Tangkapan layar[/caption]Tak selang lama, Egen berjalan menuju padepokan Gus Samsudin dan dihadang oleh beberapa pengawalnya. Sampai ada kejadian lucu. Waktu penghadangan harus memperlihatkan akun My Pertamina.Setelah parodi melalui proses perdebatan sengit antara pengawal dan Egen yang menyamar jadi pesulap merah, akhirnya bisa bertemu dengan Gus Samsudin yang identik dengan memakai jubah hitam."Saya ingin pembuktian, katanya anda memiliki pusaka petir, mana tolong keluarkan," celetuk Egen.Gus Samsudin langsung mengeluarkan pusaka petir itu dan ternyata pada saat pembongkaran pesulap merah berhasil mengetahui bahwa pusaka itu terbuat dari besi."Wah ini bukan pusaka sakti ternyata lur, ini adalah besi yang di las dan disertai lampu kerlap kerlip," ujar Egen dalam penutupan video parodinya itu.Tonton video lengkapnya di sini:https://youtu.be/W2SiQi787eA 
Kopi Jimat

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai dengan *

This site is protected by Honeypot.