KBRT - Sepakbola, telah memiliki sejarah yang sangat panjang. Perkembangan dari permainan ini, sudah berlangsung ratusan bahkan ribuan tahun yang lalu. Dengan sejarah tersebut, tentunya terdapat beberapa pemain legenda, yang menjadi poros perkembangan sepak bola pada zaman tersebut.
Permainan sepak bola, memiliki beberapa posisi yang memiliki tugas dan fungsi nya masing-masing. Salah satu posisi yang cukup mencolok adalah penyerang (striker). Tugas utama dari posisi ini, adalah untuk mencetak gol dengan memanfaatkan peluang yang ada. Hal tersebutlah, yang membuat posisi ini mendapat cukup banyak perhatian.
Dengan tugas yang cukup penting, seorang striker dituntut untuk berpikir kreatif supaya mereka dapat memanfaatkan berbagai peluang secara maksimal. Oleh karena itu, beberapa legenda penyerang sepak bola, memiliki teknik khususnya masing-masing.
Lantas siapa saja legenda penyerang dalam sejarah dunia sepak bola?
Lionel Messi
Meskipun tidak memiliki perjalanan karir yang tidak begitu besar, Lionel Messi mampu membuktikan kepada dunia bahwa dia memiliki kemampuan sebagai pencetak gol utama. Dalam perjalanannya berkarir, dia sudah menciptakan banyak gol yang telah menginspirasi pemain sepak bola di dunia.
Lionel Messi, juga dikenal sebagai pemimpin yang baik. Bermain sebagai playmaker, tidak membuatnya terlena untuk selalu menjadi poros sebuah tim, namun juga mengatur timnya untuk menguasai alur pertandingan.
Legenda yang satu ini, memiliki kemampuan Dribblingnya yang mengerikan, serta akurasi tembakannya yang selalu tepat sasaran, serta kepemimpinan yang sangat baik. Hal ini, menjadikannya sebagai pemain sepak bola terbaik sepanjang masa.
Cristiano Ronaldo
Jika kalian membahas Messi, nama legenda satu ini tidak boleh luput dari pandangan kalian. Beberapa dari kalian, tentunya sudah sangat paham bagaimana kisah jatuh dan bangun dari Cristiano Ronaldo.
Ronaldo, seringkali disandingkan dengan Messi. Kedua legenda ini, cukup sering dikatakan sebagai rival yang memperebutkan kedudukan sebagai pemain terbaik sepanjang masa. Ronaldo memiliki sejarah panjang di berbagai klub. Contohnya seperti Sporting Lisbon, Manchester United, Real Madrid, Juventus, dan Al-Nassr.
Pemain ini, telah menyabet Berbagai gelar, seperti Liga Champions, gelar domestik, dan rekor gol individu yang luar biasa. Hal ini, menjadikannya sebagai ikon abadi dalam dunia sepak bola modern.
Dalam catatan yang beredar, Ronaldo telah tercatat menciptakan lebih dari 840 gol sepanjang karir sepak bolanya. Hal ini, menunjukkan bahwa dedikasi dan kerja keras dari Cristiano Ronaldo, bukan lah bualan semata.
Pele
Pele, merupakan seorang legenda, yang berhasil mengukir Tiga gelar Piala Dunia bersama tim nasional Brasil. Keterampilan nya yang cemerlang, menjadikan pemain yang satu ini, menjadi pusat revolusi dalam permainan sepak bola.
Legenda satu ini, telah menjadi seorang ikon sepak bola yang melegenda dengan keterampilan teknisnya yang luar biasa, kecepatan yang menakjubkan, serta naluri mencetak gol yang sangat hebat.
Sebagai legenda dari permainan sepak bola, nama dari Pele telah menyebar dan menginspirasi jutaan orang di seluruh dunia. Legendanya, telah mendorong jutaan orang di dunia untuk mengejar mimpinya dalam dunia bola.
Romario
Romario, yang dikenal dengan sapaan "Baixinho," telah mematahkan ejekan terhadap tubuhnya. Dengan tingginya yang hanya 1,68 meter Romario mengguncang dunia dengan pencapaiannya yang sangat mencolok.
Seperti yang kita ketahui, Romario memiliki Kontrol, mobilitas yang tinggi, visi yang dikombinasikan dengan kekuatan, serta langkah yang sangat panjang. Hal ini, membuatnya menjadi striker kuat, yang dapat memporak-porandakan lini pertahanan lawan.
Romario, terkenal memiliki insting alami seperti binatang yang membuatnya mampu mencetak gol dengan menawan. Legenda satu ini, telah memimpin Brasil meraih gelar Piala Dunia pada tahun 1994.
Ferenc Puskas
Dalam daftar terakhir, kita memiliki seorang legenda yang terkenal sebagai pemilik tembakan kaki kiri yang sangat akurat. Selain itu Ferenc Puskas juga merupakan ikon sepak bola yang namanya dijadikan sebagai sebuah penghargaan yaitu Puskas Award.
Ikon sepak bola hungaria dan dunia yang satu ini, Terkenal akan teknik tembakannya yang brilian serta gerakannya yang sangat cepat. Hal tersebut membuat legenda yang satu ini tidak bisa dianggap remeh.
Sebagai pemain yang terkenal bersama klub Real Madrid, Puskas telah mencetak beragam sejarah dan memenangkan banyak gelar pertandingan sepak bola. Bersama dengan Alfredo di Stefano, Puskas telah membentuk salah satu duet pencetak gol paling berbahaya di dunia.
Kabar Trenggalek - Olahraga
Editor: Zamz















