KBRT - Brand smartphone asal Korea Selatan, Samsung merilis tipe terbarunya pada Januari 2025 lalu, Galaxy S25 Ultra. Peluncuran tipe terbarunya ini bertepatan dengan acara tahunan Galaxy Unpacked 2025 di San Fransisco, Amerika Serikat.
Galaxy S25 Ultra memiliki bodi smartphone yang ramping dan ringan dengan berat 218 gram. Samsung Galaxy S25 Ultra terbaru ini merupakan tipe tertinggi dari seri Galaxy S25 yang pernah ada seperti tipe Galaxy S25 reguler dan tipe Galaxy S25 Plus.
Samsung Galaxy S25 Ultra ini terdapat perlindungan Corning Gorilla Armor generasi kedua. Corning Gorilla Armor pada smartphone tipe ini merupakan perlindungan paling kuat dan tahan gores, dan paling canggih secara optik karena dapat mengurangi pantulan hingga 75%.
Corning Gorilla Amor yang dipakai dalam Samsung Galaxy S25 Ultra ini juga memiliki performa tiga kali lipat lebih baik saat dijatuhkan dibandingkan dengan kaca penutup aluminosilikat pesaing dan berada di bagian depan dan belakang. Samsung varian ini juga memiliki bezel tipis dengan layar 6,9 inch.
Smartphone dari Samsung yang sudah bisa didapatkan di Indonesia ini menjalankan sistem operasi One UI 7 berbasis Android 15, dengan dapur pacu Snapdragon 8 Elite dan menghadirkan produk unggulan yaitu peningkatan fitur kecerdasan buatan yang lebih dipersonalisasikan di Galaxy AI.
Fitur Now Brief pada Samsung Galaxy S25 Ultra memiliki kinerja yang lebih canggih yaitu dapat merangkum aktivitas harian pengguna, seperti informasi terkait catatan olahraga, jadwal rapat dan agenda, sampai dengan cuaca dan akan muncul di bagian depan layar utama.
Sedangkan pada bagian video, Samsung menghadirkan fitur Audio Eraser di Galaxy AI untuk menghilangkan gangguan suara di latar belakang video, mengatur audio dengan berbagai tipe suara, lagu dan lainnya, sehingga pengguna tidak khawatir terdapat suara bocor dan dapat menghasilkan suara yang jernih.
Kamera pada Samsung tipe terbaru ini, pengguna tidak perlu khawatir, karena Samsung Galaxy S25 Ultra dilengkapi dengan empat kamera belakang. Namun hanya terdapat satu kamera yang dilengkapi dengan sensor baru, yakni lensa ultra wide 50MP untuk menggantikan 12MP.
Selain itu, Samsung tipe ini juga memiliki dua kamera zoom, yaitu lensa tele 10MP 3× optical zoom, lensa tele periscope 50MP 5× optical zoom, dan lensa wide 50MP yang mendukung pengambilan gambar dari jarak jauh dengan hasil gambar jernih.
Samsung pada variannya kali ini juga menghadirkan fitur video Nightography yang lebih jernih dan minim noise sehingga cocok melakukan pengambilan video baik siang maupun malam hari tanpa khawatir kualitas videonya.
Fitur lain yang terdapat pada Galaxy S25 Ultra terdapat pemindai sidik jari ultrasonik di bawah layar. Didukung pula dengan Samsung Wireless DeX yang memungkinkan gawai ini berfungsi seperti desktop PC dengan layar eksternal disertai keyboard, dan mouse tanpa koneksi apapun seperti kabel, dan cukup menyambungkan dengan WiFi.
Samsung Galaxy S25 Ultra didukung dengan kapasitas baterai 5.000mAh yang dapat diisi daya dengan kecepatan hingga 45W.
Harga resmi Samsung Galaxy S25 Ultra di Indonesia berada dibawah harga 30 juta. Samsung Galaxy S25 Ultra 12 GB /256 GB dibanderol dengan harga Rp 22.900.000, spesifikasi diatasnya 12 GB / 512 GB dibanderol harga Rp 24.999.000. Sedangkan tipe 12 GB / 1TB yang paling tinggi dari varian ini yakni Rp 28.999.000.
Kabar Trenggalek - Teknologi
Editor:Zamz