Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Samsung Galaxy A03: HP Android 1 Jutaan dengan Kamera Andal dan Baterai Tahan Lama

Kabar Trenggalek - Resmi diboyong ke Indonesia pada awal tahun 2022, Samsung Galaxy A03 menjadi HP Android dengan harga 1 jutaan yang cukup menarik perhatian pengguna dengan kemampuan kameranya yang andal dan baterai tahan lama.Produk smartphone asal "negeri ginseng" Korea Selatan memang terkenal dengan teknologi dan kemampuannya yang mumpuni. Lalu apa yang membuat Samsung Galaxy A03 ini menarik?? berikut ulasannya.

Desain

Samsung Galaxy A03 hadir dengan pilihan warna Blue, Black, dan Red. HP Samsung Galaxy A03 memiliki dimensi 164,2 x 75,9 x 9,1 mm dengan berat 196 gram.Pada bagian depan, layar Samsung Galaxy A03 ini masih mengusung notch infinity-V, sementara di bagian belakang body smarpthone ini diberikan material polycarbonat dengan motif bergaris agar lebih nyaman tidak licin saat digenggam.

Layar

Samsung membekali smartphone android murah ini layar berukuran 6,5 inch berrasio 20:9 dengan panel PLS IPS LCD resolusi 70 x 1600 pixel, dengan color depth 16M.Dengan kombinasi tersebut, layar smartphone ini masih cukup nyaman digunakan untuk aktifitas multimedia sehari-hari.Namun perlu diperhatikan untuk Anda yang beraktivitas siang hari di luar harap bersabar. Karena kecerahan layar smartphone ini kurang jelas ketika digunakan diluar ruangan yang terkena cahaya matahari.

Performa

Beralih ke sektor performa, Samsung Galaxy A03 menjalankan sistem operasi Android 11 dan One UI Core 3.1 dengan Unisoc T606 octa-core. Dengan paduan tersebut HP Samsung Galaxy A03 cukup lancar untuk digunakan berbagai aktivitas.Unit yang Kabar Trenggalek ulas kali ini memiliki RAM 4GB dan ROM 64GB, dan memiliki slot microSD hingga 1TB. Dengan konfigurasi tersebut, memungkinkan Galaxy A03 ini mampu membuka banyak aplikasi hingga 20 lebih dengan cukup lancar.Untuk mendukung performanya, Samsung membekali Galaxy A03 dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang selama uji pemakaian sangat awet. Mulai aktifitas seperti streaming, media sosial, hingga penggunaan kamera.

Kamera

Beralih ke sektor fotografi, Samsung Galaxy A03 dibekali kamera depan beresolusi 5MP, dan kamera ganda pada bagian belakang dengan konfigurasi kamera utama 48MP f/1.8 dan depth 2MP f/2.4.Hasil foto yang dihasilkan kamera pada smartphone ini pun terbilang cukup baik jika foto diambil dalam kondisi cahaya yang cukup. Hasilnya jernih, dan cukup detil.Namun, untuk hasil gambar bergerak dan foto yang diambil saat malam hari memiliki kualitas yang kurang baik. Tapi hal ini cukup dimaklumi mengingat harga dan spesifikasi yang dibawanya.

Harga

Untuk harga Samsung Galaxy A03 ini bervariasi tergantung dari konfigurasi yang dibawanya. Harga Samsung Galaxy A03 dengan konfigurasi RAM 3 GB dan Internal Storage 32GB dibanderol seharga Rp1.599.000.Sementara untuk Samsung Galaxy A03 dengan konfigurasi RAM 4 GB dan internal storage 64GB dibanderol seharga Rp1.799.000.