Kabar TrenggalekKabar Trenggalek
Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC / Click X icon to close

My Account
ADVERTISEMENT
JImat

Jari Membengkak, Cincin Besi di Tangan ODGJ Dipotong di RSUD Trenggalek

  • 29 Apr 2025 19:00 WIB
  • Google News

    KBRT - Tim Pemadam Kebakaran Kabupaten Trenggalek berhasil mengevakuasi dua cincin berbahan besi laker dari jari seorang pria yang diduga mengalami gangguan kejiwaan, Selasa (29/04/2025).

    Proses evakuasi dilakukan di RSUD dr Soedomo Trenggalek setelah ditemukan adanya pembengkakan pada tangan korban.

    Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Trenggalek, Habib Solehudin, menjelaskan bahwa peristiwa ini bermula saat Dinas Sosial menerima seorang pria yang diduga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) bernama Imam Muslim, warga Desa Nglongsor, Kecamatan Tugu. Saat diperiksa, petugas mendapati tangan Imam mengalami pembengkakan.

    "Setelah dicek, ternyata ada dua cincin berjenis laker yang terpasang di ibu jari dan jari kelingking," terang Habib.

    Karena kondisi jari yang mulai membengkak dan berisiko memburuk jika tidak segera ditangani, tim Pemadam Kebakaran diterjunkan ke lokasi untuk melakukan tindakan pelepasan cincin menggunakan alat pemotong besi.

    ADVERTISEMENT
    Migunani

    "Proses pemotongan memakan waktu hampir 30 menit. Alhamdulillah, cincin berhasil dilepas tanpa kendala berarti," imbuhnya.

    Ia menambahkan, Imam Muslim bersikap tenang selama proses pemotongan berlangsung. Hal ini sangat membantu petugas dalam menyelesaikan tugas secara cepat dan aman.

    "Orangnya diam saat proses berlangsung, jadi lebih mudah bagi kami melakukan pemotongan tanpa perlu tindakan penenangan tambahan," ujarnya.

    Setelah cincin berhasil dilepas dan kondisi jari dipastikan aman, Imam Muslim kembali diserahkan kepada pihak Dinas Sosial Kabupaten Trenggalek untuk penanganan lanjutan.

    Kabar Trenggalek - Peristiwa

    Editor:Lek Zuhri