Kabar TrenggalekKabar Trenggalek

Press ESC to close

Ini Dia 4 Varian Seri Redmi Note 12 Beserta Spesifikasinya

Kabar Trenggalek - Redmi Note 12 Series akhirnya resmi diluncurkan dan melengkapi series redmi note. Setelah mengeluarkan Redmi Note 11, Redmi Note 12 hadir sebagai pesaing baru di kelas mid-end.Perusahaan Xiaomi telah mengklaim bahwa series Redmi Note 12 sudah terjual lebih dari 300 ribu unit sejak awal peluncurannya pada 31 Oktober 2022.Memang wajar jika Redmi Note 12 laku keras. Karena hanya dengan merogoh kocek kurang lebih dua jutaan sudah bisa membawa HP dengan spesifikasi yang bisa diandalkan.Tak hanya itu, dari segi disain Redmi Note 12 merombak desainnya lebih keren dan cantik. Yang membuat banyak orang tertarik untuk membeli HP ini.Redmi seri terbaru ini menawarkan empat pilihan, yakni Redmi Note 12, Redmi Note 12 Pro, Redmi Note 12 Pro Plus dan Redmi Note 12 Explorer Edition.

4 Varian Seri Redmi Note 12


Untuk setiap tipenya menawarkan spesifikasi yang berbeda, lebih lengkapnya dapat anda baca di bawah ini:

1. Redmi Note 12

  • Chipset Qualcomm Snapdragon 4 Gen 1
  • 6/8GB RAM
  • 128/256GB ROM
  • Layar OLED 6.67in 120Hz
  • Baterai 5000mAh, fast charging 33W
  • Kamera Belakang 48MP + 2MP depth sensor
  • Kamera Depan 8MP
  • Support 5G
  • Android 12 with MIUI 13
  • Harga mulai : Rp2.5xx.xxx

2. Redmi Note 12 Pro

  • Chipset MediaTek Dimensity 1080
  • 6/8/12GB RAM
  • 128/256GB ROM
  • Layar OLED 6.67in 120Hz
  • Baterai 5000mAh, fast charging 67W
  • Kamera Belakang 50MP + 8MP + 2MP
  • Kamera Depan 16MP
  • Support 5G
  • Android 12 with MIUI 13
  • Harga mulai : Rp3.5xx.xxx

3. Redmi Note 12 Pro Plus

  • Chipset MediaTek Dimensity 1080
  • 8/12GB RAM
  • 128/256GB ROM
  • Layar OLED 6.67in 120Hz
  • Baterai 5000mAh, fast charging 120W
  • Kamera Belakang 200MP OIS + 8MP + 2MP
  • Kamera Depan 16MP
  • Support 5G
  • Android 12 with MIUI 13
  • Harga mulai : Rp3.9xx.xxx

4. Redmi Note 12 Explore Edition

  • Chipset MediaTek Dimensity 1080
  • 8 GB RAM
  • 256GB ROM
  • Layar OLED 6.67in 120Hz
  • Baterai 4300mAh, fast charging 210W
  • Kamera Belakang 200MP OIS + 8MP + 2MP
  • Kamera Depan 16MP
  • Support 5G
  • Android 12 with MIUI 13
  • Harga mulai :Rp 4.9xx.xxx
Menarik bukan? Terutama pada varian Redmi Note 12 Pro Plus dan Redmi Note 12 Explore Edition yang sudah ada fitur Optical Image Stabilization (OIS). Dengan fitur ini dijamin video anda akan tetap stabil meski tangan goyang-goyang. Cocok untuk anda yang hobi videografi.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi ditandai dengan *