Trenggalek - Peserta seleksi CPNS yang telah melalui tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dapat mengunduh sertifikat tes tersebut. Seperti yang telah diketahui, Tes SKD CPNS menggunakan CAT.
Keunggulan CAT atau Computer Assisted Test adalah proses tes dapat lebih cepat, akuntabel, dan transparan. Hal ini dapat mempercepat peserta mengetahui hasil skort es SKD nya setelah ujian selesai.
Tes SKD CPNS 2024 mulai dilaksanakan pada Rabu, 1 6 Oktober 2024 sampai 14 November. Setelah tes, ada tahap berikutnya yaitu pengolahan nilai selama 23 Oktober sampai 1 6 November 2024.
Sambil menunggu pengumuman resmi kelulusan SKD para peserta bisa mengunduh sertifikat yang berisi skor SKD melalui situs resmi BKN.
Cara Download Sertifikat SKD
Sertifikat hasil tes SKD bisa diunduh melalui laman resmi SertifiCat BKN. Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan:
Buka web resmi SertifiCat BKN atau klik link https://sertificat.bkn.go.id/
Ketik NIK / Nomor Induk Kependudukan peserta
Ketik nomor peserta yang didapatkan dari kartu ujian seleksi CPNS
Pilih tipe seleksi “Calon Pegawai Negeri Sipil”
Klik unduh
Setelah melakukan lima langkah tersebut, seritfikat akan muncul dan otomatis terunduh. Dalam seritifikat ini menampilkan dengan detail informasi data diri peserta berupa nama lengkap, tanggal ujian, barcode, skor TIU/Tes Wawasan Kebangsaan, TIU/Tes Intelejensi Umum, TKP/Tes Karakteristik Pribadi, beserta total nilainya.
Sertifikat SKD 2024 ini berlaku sampai dengan seleksi pengadaaan PNS satu periode berikutnya.
Cara Mengecek Keaslian Sertifikat SKD
Aplikasi Validator SertifiCat untuk mengecek keaslian Sertifikat SKD. Para peserta ujian SKD CPNS 2024 juga dapat mengecek keaslian dokumen sertifikat SKD melalui beberapa langkah mudah seperti berikut ini:
Mengunduh aplikasi Validator SertifiCat
Pilih menu scan QR Code yang terdapat di sertifikat
Pindai QR Code yang tertera pada sertifikat SKD
Aplikasi Validator SertifiCat dapat kamu unduh melalui google play store. Setelah melakukan tiga langkah tersebut, maka informasi identitas peserta seperti nama lengkap dan NIK, nomor peserta, tanggal ujian, tanggal penerbitan sertifikat, dan jumlah skor SKD akan muncul.
Kabar Trenggalek - Nasional