Kabar Trenggalek
Join group whatsapp
Join Group Telegram
  • Masuk
  • Daftar
  • News
    • Politik
    • Ekonomi
    • Hukum
    • Kesehatan
    • Nasional
    • Lingkungan
    • Olahraga
    • Pendidikan
    • Peristiwa
    • Sosial
    • Teknologi
    • Wisata
  • Gaya Hidup
    • Hiburan
  • Mata Rakyat
  • Feature
  • Opini
  • Trenggalekpedia
  • Kirim OpiniHot
Tidak ada hasil..
Lihat seluruh hasil
Sabtu, 28 Januari, 2023
Kabar Trenggalek
  • News
    • Politik
    • Ekonomi
    • Hukum
    • Kesehatan
    • Nasional
    • Lingkungan
    • Olahraga
    • Pendidikan
    • Peristiwa
    • Sosial
    • Teknologi
    • Wisata
  • Gaya Hidup
    • Hiburan
  • Mata Rakyat
  • Feature
  • Opini
  • Trenggalekpedia
  • Kirim OpiniHot
Tidak ada hasil..
Lihat seluruh hasil
Kabar Trenggalek
Beranda News Wisata

Resep Manco, Jajanan Khas Jawa Timur yang Bisa Ditemukan di Trenggalek dan Madiun

Wahyu AO
19:00 20 Feb 2022
A A
Balas
Manco, jajanan khas Jawa Timur

Manco, jajanan khas Jawa Timur/Foto: Kabar Trenggalek

Kabar Trenggalek – Daerah di Jawa Timur pada umumnya memiliki keunikan jajanan khas. Jajanan khas Jawa Timur, menjadi ikon kuliner atupun oleh-oleh ketika ada masyarakat luar daerah yang berkunjung.

Salah satunya, saat berkunjung ke Kabupaten Trenggalek, selain alen-alen dan tempe keripik, ada jajanan khas Manco yang bisa ditemukan di pusat jajanan oleh-oleh.

Manco juga bisa ditemukan saat berkunjung ke Kabupaten Madiun. Manco menjadi jajanan khas di Madiun, selain kue bunder dan sambel pecel dengan cita rasa yang khas.

Manco adalah jajanan yang manis dan gurih, karena ada taburan wijen yang menyelimuti manisnya gula merah.

RekomendasiUntukmu

5 Olahan Jangan Tahu yang Nikmat, Ini Resep dan Cara Membuatnya

Saat ke Trenggalek, Jangan Lewatkan Mencicipi Kuliner Ikan, Berikut Rekomendasinya

Jajanan Manco memiliki tekstur renyah dan gurih, karena ada balutan gula. Manco merupakan jajanan yang tegolong tradisional, karena sudah ada sejak zaman dahulu.

Salah satu penjual Manco di Trenggalek adalah Bu Suyono. Ia sudah menjajakan Manco sejak tahun 1991. Alamatnya ada di Kelurahan Ngantru Jalan Basuki Rahmat Gg. Kambe Nomor 44 Lok Songo, Trenggalek, Jawa Timur.

“Resep Manco ini saya dapatkan dari nenek saya, secara turun temurun, dan saya jualan kue manco sejak tahun 1991 di Trenggalek,” ujarnya.

Berikut ini resep cara membuat jajanan Manco, dari Ibu Suyono:

1. Bahan Baku Tepung Beras

Kue Manco yang dijajakan Bu Suyono tersebut berbahan utama yaitu tepung beras, untuk Manco yang dibaluti wijen tersebut jenis berasnya adalah beras ketan.

“Beras ketan kemudian dihaluskan dengan di selip, lalu bisa dipakai untuk bahan baku Manco,” kata Bu Suyono.

2. Tepung Beras Dicampur Dengan Air

Setelah melalui proses penyelipan tepung beras. Tepung beras yang sudah halus kemudian di campur dengan air.

“Tepung beras yang sudah halus, kemudian dicampur dengan air secukupnya dan diaduk sampai dengan rata,” jelasnya.

3. Kukus Adonan Manco

Proses pencampuran air sudah merata, kemudian menjadi adonan Manco yang siap untuk menuju langkah selanjutnya yaitu dengan dikukus.

“Kukus manco dengan api sedang, biar adonan tepung beras ketan itu matangnya bisa merata,” ucapnya.

4. Tumbuk Adonan Manco

Bu Suyono, menjelaskan kalau adonan Manco masih harus ditumbuk hingga halus agar adonannya tidak ada yang bergerindil.

“Ditumbuk lagi sampai halus, tujuannya biar hasilnya lebih halus. Ketan kalau ditanak [dimasak] itu mrentul-mrentul [bergerindil]. Makanya harus ditumbuk sampai halus.” jelas Bu Suyono.

5. Jemur Adonan Manco hingga Kering

Setelah ditumbuk, adonan Manco ditaruh di atas besek yang sudah dilapisi plastik. Adonan dijemur di bawah terik matahari.

“Kalau saya karena masih tradisional jadi dijemurnya di bawah sinar matahari sampai kering,” kata Bu Suyono.

6. Potong Dan Goreng

Kalau adonan Manco sudah kering, potong adonan dan goreng hingga renyah, tahap ini adalah tahap yang paling terakhir untuk membuat jajanan Manco.

“Kalau sudah digoreng, saatnya bikin lapisan gula merah. Pakai gula merah yang direbus sampai kental. Trus nanti manco yang sudah digoreng dicelupkan di gula trus ditaburi wijen. Ini kalau mau bikin manco wijen,” ujar Bu Suyono.

Awalnya, Bu Suyono menjual jajanan manco itu dikemas menggunakan daun jati, dan berkembamg menjadi besek, dan sekarang sudah merambah kedalam plastik bungkus.

“Dulu saya jualnya di pasar tradisional, sekarang mulai ada pesanan malalui online, dan toko-toko jajanan khas Trenggalek,” katanya.

Menurut Bu Suyono, tekstur dari kue manco ini renyah seperti menikmati kerupuk. Ada rasa manis legit dari lapisan manco yang menggunakan adonan gula merah.

Bandrol harga kue manco olahan Bu Suyono sekitar Rp. 10 ribu untuk manco ketan, dan Rp 11 ribu untuk manco wijen.

Reporter: Raden Zamz
Editor: Wahyu AO
Tags: Jajanan Khas Jawa Timurjajanan khas trenggalekKuliner
dibagikan1TweetSenddibagikan

Berita Terkait

Alun-Alun Trenggalek Bersolek, Puluhan Tempat Duduk Pikat Pengunjung 

Alun-Alun Trenggalek Bersolek, Puluhan Tempat Duduk Pikat Pengunjung 

Raden Zamz
19:00 25 Jan 2023

Trenggalek terkenal dengan suguhan wisata alam dengan bentangan laut yang biru dan kemegahan gunung yang menjulang tinggi.  Udara sejuk masih...

Berwisata ke Pesisir Trenggalek? Cobain 6 Kuliner Khas Munjungan

Berwisata ke Pesisir Trenggalek? Cobain 6 Kuliner Khas Munjungan

Wahyu AO
18:30 22 Jan 2023

Kabupaten Trenggalek terkenal dengan wisata pantai yang indah. Pesisir Selatan Jawa terkenal dengan keindahannya karena masih bersih dan asri, salah...

Jangan Ketinggalan, Ini 5 Peralatan yang Wajib Dibawa untuk Camping

Jangan Ketinggalan, Ini 5 Peralatan yang Wajib Dibawa untuk Camping

Wahyu AO
14:00 15 Jan 2023

Akhir-akhir ini, di awal bulan Januari 2023, cuaca sering cerah. Kondisi cuaca ini tentu sangat pas untuk menikmati keindahan alam,...

Jangan Sampai Alami Kecelakaan, Ini 11 Tips Berwisata di Pantai dengan Aman

Jangan Sampai Alami Kecelakaan, Ini 11 Tips Berwisata di Pantai dengan Aman

Wahyu AO
16:00 14 Jan 2023

Bagi Anda yang ingin mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, Anda perlu tahu tips berwisata di pantai dengan aman. Apalagi,...

Tak Perlu Bingung, Berikut Rekomendasi Wisata Pantai di Pacitan

Tak Perlu Bingung, Berikut Rekomendasi Wisata Pantai di Pacitan

Beni Kusuma
15:42 11 Jan 2023

Pacitan merupakan salah satu kabupaten yang berada di Jawa Timur. Secara geografis, Kabupaten Pacitan berada di kawasan selatan Pulau Jawa...

7 Hal yang Bisa Dilakukan untuk Menikmati Senja di Trenggalek

7 Hal yang Bisa Dilakukan untuk Menikmati Senja di Trenggalek

Beni Kusuma
19:38 10 Jan 2023

Senja adalah pergantian waktu siang ke malam hari. Langit sore dihiasi kemilau jingga yang indah. Seiring tenggelamnya mentari, warna itu...

Lebih Banyak

Populer

  • Miris, Guru Pendidikan di Trenggalek Diduga Sodomi Muridnya 

    Miris, Guru Pendidikan di Trenggalek Diduga Sodomi Muridnya 

    0 dibagikan
    dibagikan 0 Tweet 0
  • Ngamar di Hotel Trenggalek dengan Wanita, Pria Asal Tulungagung Meninggal

    17 dibagikan
    dibagikan 17 Tweet 0
  • PMII Trenggalek Kritik Pelayanan Buruk Rumah Sakit Daerah: Berhenti Berikan Janji Palsu 

    17 dibagikan
    dibagikan 17 Tweet 0
  • Diterjang Hujan, Rumah Warga Trenggalek Roboh

    0 dibagikan
    dibagikan 0 Tweet 0
  • GMNI Trenggalek Kutuk Keras Pelayanan Buruk Rumah Sakit Daerah Trenggalek 

    17 dibagikan
    dibagikan 17 Tweet 0
Kabar Trenggalek

© 2023 Kabartrenggalek.com - Media Informasi Penting dan Terbaru di Trenggalek

Menu Penting

  • Kontak
  • Tentang
  • Privacy Policy
  • Ketentuan Layanan
  • Hak Jawab
  • Media Siber
  • Kontak

Ikuti Kami

Tidak ada hasil..
Lihat seluruh hasil
  • News
    • Politik
    • Ekonomi
    • Hukum
    • Kesehatan
    • Nasional
    • Lingkungan
    • Olahraga
    • Pendidikan
    • Peristiwa
    • Sosial
    • Teknologi
    • Wisata
  • Gaya Hidup
    • Hiburan
  • Mata Rakyat
  • Feature
  • Opini
  • Trenggalekpedia
  • Kirim Opini
  • Masuk
  • Daftar

© 2023 Kabartrenggalek.com - Media Informasi Penting dan Terbaru di Trenggalek

Welcome Back!

Masuk dengan Google
Atau

Masuk menggunakan akun Anda

Lupa kata sandi Daftar

Buat Akun Baru

Daftar dengan Akun Google
Atau

Isi formulir di bawah ini untuk mendaftar

Semua bidang yang diperlukan Log In

Retrieve your password

Mohon masukkan username atau email untuk reset kata sandi

Log In