Pengusaha Trenggalek Kumpul, Mas Bupati Ipin: CSR Sesuai Program Daerah

pengusaha trenggalek kumpul mas bupati ipin csr program

Mas Bupati Ipin sedang melakukan dialog bersama pengusaha untuk membahas CSR/Foto: Raden Zamz (Kabar Trenggalek)

Pengusaha di Trenggalek kumpul bersama. Perkumpulan pengusaha itu rutin diagendakan tiga bulan untuk membahas Corporate Social Responsibility (CSR), Rabu (22/11/2023).

Pengusaha Trenggalek berkumpul di rumah coklat di Kecamatan Karangan. Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, hadir langsung berdialog dengan pengusaha swasta maupun di bawah naungan pemerintah.

Kata Mas Ipin, berkumpulnya pengusaha ini sebagai bentuk menjalankan Undang-Undang CSR, menegakkan peraturan daerah (perda) serta mengaplikasikan peraturan bupati (perbup).

“Kami arahkan kalau perusahaan mau bertanggung jawab sosial sekarang fokus kepada prioritas nasional dan daerah. Salah satunya penanganan kemiskinan ekstrem, kemudian penurunan stunting, dan bagaimana meningkatkan pemberdayaan rakyat serta kelestarian lingkungan hidup,” terangnya.

Kata Mas Ipin, pertemuan dengan pengusaha tersebut menghasilkan kesepakatan. Nantinya dalam anggaran bisnis perusahaan bakal disertakan nilai CSR. Kemudian fokus di sektor tertentu, lalu sinkronisasi dengan rencana daerah untuk penanganan kemiskinan ekstrem.

“Evaluasinya kami tidak membicarakan mereka memberi apa, tapi harus memiliki kontribusi iklim usaha yang bagus. Tadi juga memunculkan pertanyaan bisnis di Trenggalek regulasi apa yang sportif dan tidak,” tegas Mas Ipin.

Mas Ipin berharap perusahaan yang ada di Trenggalek memiliki dampak yang besar, termasuk dalam perencanaan CSR yang memihak pada program dan kendala masyarakat.

“Prinsipnya adalah harapan pengusaha nyaman, perusahaan grote impact [dampak] sosial besar, dengan tujuan pembangunan kabupaten Trenggalek. Semua tertib CSR dan ada dua klaster perusahaan lokal, skala nasional,” tandasnya (ADV: Kominfo Trenggalek)

Exit mobile version